Madura United Keluhkan Kinerja Wasit Saat Lawan Borneo FC
Asad Arifin | 4 Juli 2017 20:26
Bola.net - - Kepemimpinan wasit di Liga 1 kembali disoal. Kali ini, wasit Adi Riyanto menjadi sorotan kubu Madura United terkait keputusan-keputusan yang diambilnya pada saat Laskar Sape Kerap kalah dengan skor 3-0 dari Pusamania Borneo FC, Selasa di Stadion Segiri.
Manajer Madura United, Haruna Soemitro, sebenarnya mengaku enggan mengomentari kepemimpinan Adi Riyanto pada laga ini. Pasalnya, sejumlah keputusan wasit asal Kendal ini merugikan timnya. Capek ngomong wasit, kata Haruna.
Menurutnya, wasit membuat sejumlah keputusan keliru pada laga ini. Salah satunya adalah memberi hukuman penalti bagi Madura United yang berbuah gol kedua Borneo FC. Padahal, menurut Haruna pemain Borneo FC menjatuhkan diri.
Gol ketiga mereka juga mutlak offside, imbuhnya.
Selain itu, Haruna menyebut pada laga ini timnya seharusnya mendapat dua penalti. Salah satunya terjadi di depan wasit ketika Kunihiro Yamashita menahan bola dengan tangan. Satu gol kami dianulir padahal Slamet Nurcahyo muncul dari belakang ketika mendapat umpan heading Fabiano, ucapnya.
Selain menyoroti faktor wasit, Haruna menyebut timnya kehilangan ritme di lini tengah tanpa adanya Dane Milovanovic. Ia juga menilai mental anak asuhnya jeblok pada pertandingan ini.
Gol terlalu cepat dengan mudah menyebabkan pemain kehilangan percaya diri. Gol kedua melalui penalti membuat mental semakin hancur. Kemudian, puncaknya, gol ketiga yang jelas offside menambah keterpurukan mental pemain, tandasnya.(den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






