Madura United vs Persebaya, Tekad Cleberson Raih Kemenangan di Kandang
Richard Andreas | 28 Januari 2023 12:15
Bola.net - Madura United akan menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan bakal tersaji di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Minggu (29/01/2022) pukul 16.00 WIB.
Bagi bek Madura United, Cleberson Martins de Souza, pertandingan ini cukup penting. Sebab, klub Laskar Sapeh Kerrab akan kembali bermain di depan pendukungnya.
Artinya, sebisa mungkin Madura United harus bisa mengamankan poin penuh di kandang. Oleh karena itu, Cleberson akan berjuang untuk bisa memenangkan pertandingan.
"Persiapan kami sudah baik, kami tahu bagaimana pentingnya pertandingan ini buat kami," kata Cleberson dalam sesi jumpa pers, Sabtu (28/01/2023).
"Kami main di depan penonton kami sendiri, harapan kami bisa dapat poin maksimal di pertandingan ini," tegas pemain asal Brasil tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Lawan yang Bagus
Sementara itu, pelatih Madura United, Fabio Lefundes menilai Persebaya bukan lawan yang mudah. Para penggawa Laskar Sapeh Kerrab dituntut untuk waspada di semua sisi.
"Persebaya punya tim yang dinamis, mereka juga punya pemain dengan kualitas bagus," ungkap Fabio Lefundes.
"Mereka ada pergantian di jendela transfer, dua pemain yang bagus," lanjut pelatih berpaspor Brasil tersebut.
Fokus Seratus Persen
Karena laga melawan Persebaya merupakan pertandingan besar, Fabio Lefundes juga meminta anak asuhnya untuk fokus. Karena kesalahan kecil bisa memengaruhi hasil pertandingan.
Hal itu sudah dirasakan oleh Madura United ketika melawat ke markas Persebaya pada putaran pertama. Dia pun mewanti-wanti kepada seluruh pemain.
"Jadi hal-hal kecil akan bikin berbeda, dan kami harus waspadai dan fokus seratus persen," tandas mantan asisten pelatih Botafogo tersebut.
Klasemen BRI Liga 1 2022-2023
(Mustopa Elabdy/Bola.net)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











