Miroslav Janu: Banyak Problem, Runner-Up Terasa Seperti Juara
Editor Bolanet | 19 Juni 2011 22:55"Awal musim ini, saya datang ke Malang dan berbicara dengan Pak Andi (Andi Darussalam Tabusalla, Presiden Direktur PT. Liga Indonesia dan Penasehat Arema Indonesia, red). Sata tanya pada dia, apa target musim ini. Dia berkata targetnya Arema berada di papan atas. Setelah musim dimulai, saya baru tahu bahwa Arema memiliki masalah keuangan, defisit Rp. 7 miliar di awal musim," papar Miro dalam acara konferensi pers seusai laga melawan Bontang FC yang dihelat di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (19/06).
"Ini musim terberat dalam sejarah karir saya sebagai pelatih. Tidak ada uang, tidak ada pengurus. Namun, syukurlah kami tetap bisa berada di papan atas. Karena itulah, posisi runner-up rasanya seperti juara bagi saya," imbuhnya.
Lebih lanjut, Miro mengaku bahwa dia juga mendapat banyak pelajaran kala menangani Arema sepanjang musim ini. Menurut pelatih asal Republik Ceko ini, dengan adanya problem yang mendera tim berlogo kepala singa ini, dirinya mampu melihat siapa pemain yang memiliki mental bagus.
"Apabila kondisi tidak ada masalah, kita sulit melihat kualitas mental pemain. Namun, dengan adanya problem-problem seperti ini kita bisa melihat siapa saja pemain yang mentalnya bagus. Namun, saya tidak mau sebut nama. Yang jelas saya ingin mengucapkan terima kasih pada seluruh pemain dan Aremania," tandasnya. [initial]
BOLA INDONESIA - Pelatih Bontang Akui Kalah Kelas Dari Arema (bola/den)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Daftar Lengkap Pembalap Formula 1 2026
Otomotif 1 November 2025, 23:15
-
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2026
Otomotif 1 November 2025, 23:03
-
Live Streaming Napoli vs Como - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 1 November 2025, 23:00
-
Vita Solo dan Yuso Yogyakarta Pastikan Tiket ke Babak Final Putri Livoli Divisi 1 2025
Voli 1 November 2025, 22:47
-
PSSI Diminta Jangan Lama-Lama Mencari Pelatih Baru Timnas Indonesia
Bola Indonesia 1 November 2025, 21:34
-
Live Streaming Burnley vs Arsenal - Link Nonton Premier League/Liga Inggris di Vidio
Liga Inggris 1 November 2025, 21:01
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36









