Oktafianus Fernando Akan Diboyong Persebaya ke Tenggarong
Asad Arifin | 21 November 2019 13:08
Bola.net - Winger Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando, dipastikan masuk dalam daftar pemain yang diboyong ke Tenggarong untuk menghadapi Persipura Jayapura. Sebab, kondisi pemain kelahiran Jakarta tersebut kian membaik.
Pertandingan Persebaya menghadapi Persipura akan digelar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Minggu (24/11/2019) yang akan datang. Laga tersebut merupakan partai pekan ke-28 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar.
"Kesiapan pemain yang jelas memang ini tadi saya melihat kondisi terakhir dari Ofan (Oktafianus Fernando), kelihatannya sudah sedikit baik," ungkap pelatih Persebaya, Aji Santoso, Kamis (21/11/2019).
"Cuma Irfan (Jaya) kayaknya yang enggak bisa kami berangkatkan, karena memang dia tiga hari ini tidak latihan karena memang kondisinya sakit," sambungnya.
Oktafianus Fernando diketahui mengalami masalah pada lututnya. Bahkan, dalam beberapa kali latihan dia harus menepi di pinggir lapangan dengan didampingi fisioterapis dan dokter tim.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Kouta Tidak Cukup
Selain karena kondisinya membaik, Ofan diberangkatkan ke Tenggarong karena Persebaya kekurangan stok pemain. Aji tak peduli meskipun yang bersangkutan tidak latihan normal dengan tim.
"Kalau saya tidak membawa Ofan enggak cukup pemainnya, cuma 17 kan pemainnya nanti harus 18," jelas mantan pelatih Persela tersebut.
Aji juga membuka opsi untuk menurunkan winger 26 tahun tersebut sebagai starter. Walaupun bisa jadi Ofan akan menjadi pemanas bangku cadangan terlebih dahulu.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











