Pelatih Persebaya Tak Persoalkan Kebobolan Satu Gol Lawan Arema
Serafin Unus Pasi | 13 Desember 2019 17:44
Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso tak mempersoalkan gol yang bersarang ke gawang Green Force pada laga kontra Arema FC. Sebab, kebobolan tersebut tidak mengubah hasil akhir.
Aji juga tidak menyalahkan pemain belakang atas kebobolan tersebut. Dia menilai pemainnya hanya kehilangan konsentrasi karena pertandingan sudah memasuki injury time.
"Sebenarnya tidak ada masalah karena kemarin kita dalam posisi tambahan waktu kita masih unggul 3-0," kata Aji Santoso kepada Bola.net, Jumat (13/12/2019).
"Mungkin anak-anak sedikit kendor, sedikit menurun konsentrasinya, terbukti lawan bisa cetak gol," eks pelatih Persela tersebut menambahkan.
Persebaya mengalahkan Arema FC dengan kedudukan 4-1. Satu gol balasan dari tim lawan dicetak Hamka Hamzah pada menit 90+1'.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tidak Ada Reaksi Berlebihan
Aji juga tidak bereaksi berlebihan ketika gawang Persebaya kebobolan. Karena dia yakin keunggulan tim Kota Pahlawan tidak akan mampu dikejar oleh lawan.
"Bagi saya tidak ada masalah, kemarin kemasukan pun saya tidak bereaksi berlebihan," Aji menambahkan.
"Karena menurut saya waktu injury time tidak mungkin lawan bisa mengejar tiga gol, malah kita alhamdulilah bisa nambah gol," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








