Pemain Asing Komplet, Persebaya Mulai Agendakan Serangkaian Uji Coba
Serafin Unus Pasi | 14 Juni 2021 21:29
Bola.net - Persebaya Surabaya mengagendakan serangkaian uji coba untuk mengukur kekuatan tim sebelum bergulirnya kompetisi Liga 1 2021. Sedikitnya ada tiga laga persahabatan yang akan dijalani dengan level berbeda.
Uji coba itu diagendakan setelah komposisi pemain asing Persebaya sudah komplet. Itu menyusul bergabungnya gelandang asal Brasil, Bruno Moreira Soares dalam latihan, Senin (14/06/2021).
”Nanti akan ada uji coba, yang pertama dengan tim Liga 3, berikutnya dengan tim Liga 2, dan nanti akan ada Liga 1,” kata pelatih Persebaya, Aji Santoso.
”Sudah kami susun, tinggal berjalan saja,” imbuh juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
Sebelumnya, Persebaya sudah melakoni satu kali uji coba melawan klub Liga 2, Persekat Tegal. Dalam pertandingan tersebut, tim Kota Pahlawan menang dengan skor telak 3-0.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tak Paksakan Pemain Asing
Namun, Aji menegaskan dalam uji coba tersebut, dirinya tidak akan memaksakan untuk menurunkan pemain asingnya. Karena kondisi mereka belum seratus persen.
”Pemain-pemain asing saya belum semua dalam kondisi fit, saya enggak mau buru-buru,” Aji menambahkan.
”Makanya nanti uji coba minggu ini, tetap tidak memaksakan pemain asing karena saya takut cedera,” tandas Aji.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










