Pemain Jaga Kondisi dengan Main Bola, Ini Kata Pelatih Fisik Persebaya
Serafin Unus Pasi | 24 April 2020 19:11
Bola.net - Pelatih fisik Persebaya Surabaya, Gaselly Jun Panam tak mempermasalahkan jika pemainnya menjaga kondisi dengan bermain bola. Seperti yang dilakukan Irfan Jaya dan Abu Rizal Maulana.
Hanya saja, Gaselly meminta anak asuhnya untuk memperhatikan imbauan pemerintah terkait pandemi Corona. Termasuk berhati-hati agar terhindar dari ancaman cedera.
"Kita juga enggak tahu kondisi di daerahnya masuk zona apa, saat covid-19 ini," kata Gaselly kepada Bola.net, Jumat (24/4/2020).
"Jadi mereka yang tahu kondisi dan keadaan di sana. Semoga semua aman dan baik-baik," Gaselly menambahkan.
Irfan Jaya dan Abu Rizal memang rutin bermain bola dengan rekan-rekannya untuk menjaga kondisi selama libur kompetisi. Irfan mudik ke Bantaeng, sementara Abu Rizal ke Sampang.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Belum Bisa Mengukur Dampaknya
Tetapi, Gaselly belum bisa berbicara banyak terkait dampak bermain bola tersebut secara fisik. Sebab, dia tidak tahu secara pasti bagaimana si kulit bundar dimainkan di kampung mereka.
Mantan pelatih fisik Tira Persikabo tersebut menduga latihan tersebut hanya sebagai media melepas kangen dengan temannya di kampung. Sekaligus menjaga kebugaran.
"Karena saya kurang tahu persis perihal jumlah pemain, lebar dan panjang lapangan," tandas Gaselly.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15 -
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04