Pemain Sudah Vaksin, Persela Lamongan Bisa Full Team Hadapi Persipura Jayapura
Asad Arifin | 8 September 2021 11:55
Bola.net - Persela Lamongan bisa turun dalam kekuatan penuh pada laga kedua BRI Liga 1 2021/2022. Pasalnya, pemain asingnya sudah bisa bermain dan beberapa pemain lokal sudah vaksin dosis penuh.
Pada pekan kedua, Persela akan berhadapan dengan Persipura Jayapura. Pertandingan dijadwalkan akan dihelat pada Jumat (10/09/2021) pukul 15.15 WIB.
”Insyaallah pemain asing kami sudah bisa main, terus pemain-pemain lokalnya kami alhamdulilah sudah vaksin semua,” kata pelatih Persela, Iwan Setiawan kepada Bola.net.
”Jadi, artinya kami full, tapi full dengan segala keterbatasan ya, pemain asing kami kan cuma dua [Demerson Bruno dan Ivan Carlos] ya,” imbuh juru taktik asal Medan, Sumatera Utara tersebut.
Ada lima pemain Persela yang menjalani vaksinasi kedua di Cikarang. Mereka adalah Risqki Putra Utomo, Riswan Yusman, Iman Budi Hernandi, Muzlal Afifi, dan Mochammad Faizal Shaifullah.
Bebas dari Cedera
Iwan juga memastikan seluruh penggawa Persela dalam kondisi bugar. Sehingga, tidak ada yang ada yang terkendala untuk pertandingan melawan Persipura.
”Alhamdulillah enggak ada yang cedera,” tegas mantan juru taktik Persebaya Surabaya tersebut.
Sebelumnya dua pemain Persela, Riyatno Abiyoso dan Ibrahim Musa sempat mendapat perawatan pada laga melawan PSIS Semarang. Namun, keduanya hanya mengalami kram.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Video: 3 Gol Terbaik Pekan Pertama BRI Liga 1 2021/2022
- Jersey Baru Persebaya Cetak Rekor Penjualan
- BRI Liga 1: Persipura Lakukan Evaluasi Secara Menyeluruh Sebelum Hadapi Persela
- BRI Liga 1: Ciro Alves Tidak Jadi Perhatian Khusus Persebaya
- BRI Liga 1: Persebaya Belum Bisa Diperkuat Pemain Asing Lawan Persikabo 1973
- Lupakan Kekalahan dari Borneo FC, Persebaya Fokus Hadapi Persikabo 1973
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Amunisi Baru Asal Irak, Frans Putros
Bola Indonesia 16 Juli 2025, 18:31
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















