Persebaya Fokus Berlatih Meski Kelanjutan BRI Liga 1 Belum Jelas
Serafin Unus Pasi | 10 Oktober 2022 20:25
Bola.net - Persebaya Surabaya kembali beraktivitas setelah sempat diliburkan selama 3 hari. Tim Kota Pahlawan berlatih di Lapangan Thor, Surabaya, Senin (10/10/2022).
Persebaya kembali menggelar latihan untuk menatap laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Kendati, sampai saat ini belum ada kepastian terkait kelanjutan kompetisi.
"Mulai Senin ini kami sudah fokus lagi untuk menatap pertandingan selanjutnya meskipun sampai saat ini kami belum tahu," kata Aji Santoso, Senin (10/10/2022).
Kompetisi BRI Liga 1 dihentikan setelah tragedi 1 Oktober 2022 di Stadion Kanjuruhan. Itu juga merupakan permintaan langsung dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.
"Tetapi saya minta ke anak-anak untuk fokus latihan untuk pertandingan-pertandingan berikutnya," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Ogah Terpengaruh
Beberapa kontestan BRI Liga sebenarnya memutuskan berhenti beraktivitas selama kompetisi disetop. Akan tetapi, Persebaya enggan terpengaruh.
"Setiap tim punya program sendiri-sendiri. Jadi kalau ada tim yang libur ya itu nggak ada masalah monggo-monggo aja," jelas Aji.
"Tapi kalau saya enggak libur, cukup libur 3 hari, setelah itu kami fokus lagi," tegas juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
Marselino Cs Gabung Timnas U-20
Di sisi lain, meskipun tim sempat diliburkan selama 3 hari, Aji memastikan bahwa kondisi pemain sangat bagus. Hanya beberapa nama absen karena dipanggil Timnas Indonesia U-20.
"Kondisi pemain alhamdulillah semua ini tadi ikut latihan enggak ada yang cedera," Aji menambahkan.
"Tapi 3 pemain si Marsel (Marselino Ferdinan), Bowo (Widi Syarief) sama si Adit (Aditya Arya) enggak bisa latihan karena dia sudah bergabung dengan Timnas," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







