Persebaya Hadapi Persija Tanpa Ze Valente dan Sho Yamamoto, Aji Santoso Putar Otak
Serafin Unus Pasi | 31 Maret 2023 23:09
Bola.net - Persebaya Surabaya dipastikan kehilangan tiga pemain kunci ketika menjamu Persija Jakarta pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2022/2024. Penyebabnya karena terganjal akumulasi kartu.
Dua pemain asing, Ze Valente dan Sho Yamamoto harus absen karena akumulasi kartu kuning. Persebaya juga harus kehilangan Riswan Lauhim setelah menerima kartu merah pada laga sebelumnya.
Kondisi tersebut membuat pelatih Persebaya, Aji Santoso harus memutar otak. Dia harus mencari pengganti yang sepadan mengingat peran krusial mereka selama ini.
"Saya harus memutar (otak) mencari pengganti yang kira-kira pas," ungkap Aji Santoso usai memimpin latihan di Stadion Gelora Joko Samudro, Jumat (31/03/2023).
"Tapi saya sampaikan kepada seluruh pemain justru ini kesempatan pemain yang selama ini menjadi pemain pengganti bisa main lebih awal," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Kesempatan Unjuk Gigi
Artinya, kesempatan tersebut bisa dimanfaatkan oleh pemain yang ditunjuk sebagai pengganti untuk menampilkan kualitasnya. Karena mereka bisa bermain dari awal.
"Mereka harus menunjukkan kalau pantas diberikan kesempatan bermain," Aji Santoso menambahkan.
"Jadi ini kesempatan bagus untuk bisa tampil pemain-pemain yang selama ini sebagai pengganti menjadi pemain starter," tegas juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
Persija Tim Bagus
Akan tetapi, dengan absennya banyak pemain kunci, Persebaya harus lebih keras dalam menghadapi Persija. Karena lawan merupakan tim bagus.
"Jelas kami membutuhkan fighting spirit yang bisa mengalahkan Persija," lanjut mantan pemain Persela Lamongan itu.
"Menurut saya Persija tim bagus ada di papan atas materinya pemain muda dengan kualitas yang merata," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





