Persebaya Kontrak Yogi Novrian Selama Setahun
Asad Arifin | 18 April 2017 16:29
Bola.net - - Persebaya Surabaya resmi mengontrak mantan penyerang PS TNI, Yogi Novrian yang baru empat hari bergabung. Pemain kelahiran Palembang tersebut dikontrak dengan durasi selama setahun.
Direktur Persebaya, Chandra Wahyudi, mengungkapkan, keputusan mengontrak pemain selama setahun karena manajemen belum tahu kapan kompetisi akan berakhir dan aturan itu berlaku untuk semua pemain Persebaya.
Kita belum tahu apakah kompetisi ini berakhir sesuai jadwal, untuk antisipasi itu kita kontrak dia satu tahun, jadi akhir Maret baru selesai, ungkap Chandra, Selasa (18/4).
Chandra menambahkan, dengan bergabungnya Yogi, saat ini Persebaya memiliki 24 pemain yang akan didaftarkan ke PT. Liga Indonesia Baru. Ia belum berniat menambah karena belum ada rekomendasi dari tim pelatih.
Sejauh ini tim pelatih belum memberikan rekomendasi, sehingga manajemen sampai saat ini baru mengikat 24 pemain, imbuh Chandra.
Menurut Chandra, dengan 24 pemain dirasa lebih dari cukup untuk mengarungi kompetisi. Jumlah tersebut juga untuk antisipasi jika ada pemain yang cedera atau bermasalah. Tetapi tidak menutup kemungkinan mereka akan menambah.
Kalau pun kita nambah di jeda putaran pertama ada transfer window yang bisa kita manfaatkan untuk menambah pemain, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 3 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 09:56
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persebaya Surabaya 3 Januari 2026
Bola Indonesia 2 Januari 2026, 15:27
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Persijap 28 Desember 2025
Bola Indonesia 27 Desember 2025, 18:45
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






