Persela Berniat Pinjam Kembali Gian Zola dan Dendy Sulistyawan
Ari Prayoga | 4 Januari 2019 00:11
Bola.net - - Persela Lamongan berniat untuk kembali meminjam Gian Zola Nasrulloh dan Dendy Sulistyawan. Setelah keduanya tampil cukup impresif selama setengah musim bersama Laskar Joko Tingkir.
Gian Zola merupakan pemain pinjaman dari Persib Bandung, sementara Dendy didatangkan dari Bhayangkara FC. Namun seiring berakhirnya kompetisi, mereka kembali ke klubnya masing-masing.
"Kami akan menjalin komunikasi terlebih dahulu dengan manajemen klub asal kedua pemain," kata Manajer Persela, Yunan Achmadi, seperti dilansir laman resmi klub.
"Besar harapan kami Zola dan Dendy bisa bermain di Persela musim 2019," sambung Yunan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Catatan Statistik Jadi Alasan
Yunan menambahkan, salah satu alasan manajemen menginginkan keduanya kembali karena dinilai memiliki catatan statistik yang cukup mentereng selama berseragam Persela.
Dendy yang menjadi andalan di lini depan mampu menyumbangkan 9 gol dari 16 kali penampilannya. Begitu pun Gian Zola yang berhasil mencatatkan 5 assist.
"Kemampuan Zola dan Dendy cukup menonjol selama di Persela. Zola catat 5 assist dan Dendy mencetak 9 gol. Itu catatan fantastis bagi keduanya di usia yang sangat muda," tegas Yunan.
Video Menarik
Berita video wawancara gelandang muda berbakat Gian Zola yang mengaku masih menunggu keputusan dari manajemen Persib Bandung soal masa depannya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27
-
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persik Kediri vs PSM Makassar 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:35
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Persita Tangerang 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:29
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 26 Oktober 2025
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 18:29
-
Saksikan dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Chelsea vs Sunderland Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:26
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 25-26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:15
-
Prediksi Sassuolo vs AS Roma 26 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 17:53
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Manuver Baru Menkeu Purbaya: Rekrut 'Hacker' Perkuat Sistem Coretax
News 24 Oktober 2025, 16:56
-
Cara Cek BLT Kesra 2025 dengan Mudah: Panduan Lengkap Penerima dan Pendaftaran
News 24 Oktober 2025, 16:55
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:44
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56







