Persela Dijagokan Bakal Redam Madura United
Ari Prayoga | 30 Maret 2019 02:20
Bola.net - Joko Susilo membeber prediksinya soal pemenang laga antara Persela Lamongan dan Madura United, pada Babak Delapan Besar Piala Presiden 2019. Asisten pelatih Timnas Indonesia ini menjagokan Persela bakal bisa mengalahkan tamunya pada laga tersebut.
"Untuk pertandingan ini, saya menjagokan Persela Lamongan," ucap Joko Susilo, pada Bola.net.
"Memang pertandingan ini tak akan mudah bagi Persela. Namun, menurut saya, Persela berpeluang lebih besar untuk bisa meraih kemenangan," sambungnya.
Persela dan Madura United akan berhadapan pada Delapan Besar Piala Presiden 2019. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Surajaya Lamongan, Minggu (31/03) mendatang.
Apa alasan Joko lebih menjagokan Persela Lamongan? Simak di bawah ini.
Persela Unggul Faktor Nonteknis
Menurut Joko, pada pertandingan ini, Persela memiliki sejumlah keunggulan. Salah satunya, Laskar Joko Tingkir akan bermain di kandang mereka pada pertandingan ini.
"Bermain di kandang, merupakan keunggulan tersendiri bagi Persela," ujar Joko.
"Mereka sangat kuat bermain di kandang. Catatan mereka di kandang pun sangat bagus," sambung pelatih berusia 48 tahun ini.
Faktor Pemain Timnas
Selain itu, menurut Joko, ada hal lain yang bisa menjadi keunggulan Persela pada pertandingan ini. Hal tersebut, sambungnya, adalah tak adanya pemain skuat besutan Aji Santoso ini yang sebelumnya memperkuat Timnas Indonesia. Sementara, tiga pemain Madura United dipanggil memperkuat Timnas Indonesia, yang melakoni laga uji coba kontra Myanmar, awal pekan lalu.
"Memang saat ini para pemain tersebut sudah kembali ke timnya. Namun, mereka bukan robot," kata Joko.
"Mereka tetap perlu proses. Tak bisa mereka kembali langsung dalam kondisi fit," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs Semen Padang 28 Desember 2025
Bola Indonesia 27 Desember 2025, 18:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









