Perusahaan Tambang Batu Bara, Sponsor Baru Persija Jakarta
Gia Yuda Pradana | 22 Februari 2020 21:00
Bola.net - Persija Jakarta mulai membuka identitas sponsor tim untuk musim ini. Macan Kemayoran resmi mengumumkan kerja sama dengan Ithaca Resources, perusahaan energi yang bergerak di bidang pertambangan batu bara.
Nantinya, logo perusahaan yang berkantor di Gedung International Financial Center, Setiabudi, Jakarta tersebut akan terpampang di seragam Persija Jakarta.
Ditelusuri dari berbagai sumber, Ithaca Resources merupakan sebuah perusahaan energi dengan lokasi pertambangan batu bara di Kabupaten Berau dan Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur. Perusahaan ini berdiri pada 2007 lalu.
Target Juara
"Suatu kebanggaan bagi Persija dapat bekerja sama dengan Ithaca Resources. Kami yakin dengan adanya kemitraan ini dapat membantu mewujudkan target Persija yakni juara Liga 1 2020," ujar Andhika Suksmana, Direktur Bisnis dan Marketing Persija, Andhika Suksmana, dinukil dari laman klub.
Ithaca Resources menjadi sponsor ketiga yang diumumkan Persija Jakarta untuk Liga 1 2020. Sebelumnya, Macan Kemayoran masih bekerja sama dengan Indomie dan memilih Juara sebagai penyedia peralatan olahraga.
Kebanggaan Ithaca Resources
Sementara itu, Direktur PT Ithaca Resources, Zafril Asngar Hamzah mengatakan pihaknya begitu bangga dapat menjadi sponsor Persija Jakarta. Ia berharap tim ibu kota dapat beprestasi di kancah nasional maupun internasional.
"Ithaca Resources memberikan dukungan kepada Persija sebagai bentuk kecintaan dan upaya mendukung peningkatan prestasi Persija," tutur Zafril Ansgar Hamzah.
"Tentunya harapan dan doa kami semua Persija dapat berperan lebih lagi di kancah sepak bola Asia Tenggara bahkan Asia dan menjadi juara di Liga Champion Asia (LCA) suatu saat nanti. Kami juga berharap agar Persija tetap menjunjung nilai-nilai sportivitas dalam setiap laga yang dihadapi," jelasnya.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Benediktus Gerendo Pradigdo
Published: 22 Februari 2020
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15 -
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04