Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Asad Arifin | 10 Januari 2026 17:49
Bola.net - Duel tim penghuni zona degradasi terjadi saat Semen Padang menjamu Persis Solo pada pekan ke-17 BRI Super League di Stadion H. Agus Salim, Minggu 11 Januari 2026. Laga Semen Padang vs Persis dimainkan mulai pukul 15.30, live streaming di Vidio.
Semen Padang berada di peringkat ke-16 klasemen dengan raihan 10 poin dari 16 laga yang dimainkan. Kabau Sirah gagal menang pada dua laga terakhir, kalah dari Madura United (1-1) dan PSIM Yogyakarta (0-1).
Pasukan Dejan Antonic sejatinya sudah menunjukkan peningkatan performa. Hanya saja, performa mereka jauh dari stabil. Semen Padang hanya mampu mencetak satu laga nirbobol pada 10 laga terakhirnya di BRI Super League.
Persis Solo juga dalam kondisi yang rapuh pada lawatan ke markas Semen Padang. Laskar Sambernyawa kini berstatus sebagai juru kunci klasemen, meraih tujuh poin dari 16 laga yang dimainkan. Persis tak pernah menang pada 15 laga beruntun.
Persis menjadi tim dengan lini belakang paling buruk di BRI Super League setelah PSBS Biak. Sudah ada 36 gol yang bersarang di gawang mereka. Duet Cleyton Santos dan Xandro Schenk perlu memperbaiki kinerja mereka pada duel lawan Semen Padang.
Perkiraan Susunan Pemain

Semen Padang (4-2-3-1): Arthur Agusto; Ricky Ariansyah, Angelo Meneses, Herwin Saputra, Leo Guntara; Ripal Wahyudi, Rosad Setiawan; Irsyad Maulana, Pedro Matos, Firman Juliansyah; Cornelius Stewart.
Pelatih: Dejan Antonic.
Persis Solo (4-3-3): Gianluca Pandenyuwu; Eky Taufik, Cleyton Santos, Xandro Schenk, Altaf Alrizky; Sutanto Tan, Zanadin Faris, Sho Yamamoto; Adriano Castanheira, Gervane Kastaneer, Kodai Tanaka.
Pelatih: Milomir Seslija.
Head to Head dan Performa

5 Pertemuan Terakhir
- 21/02/2025 Persis Solo 1-1 Semen Padang
- 29/09/2024 Semen Padang 0-0 Persis Solo
- 05/03/2020 Persis Solo 4-0 Semen Padang
- 15/10/2018 Semen Padang 1-0 Persis Solo
- 23/04/2018 Persis Solo 3-0 Semen Padang
5 Laga Terakhir Semen Padang
- 04/01/2026 PSIM Yogyakarta 1-0 Semen Padang
- 28/12/2025 Madura United 5-1 Semen Padang
- 22/12/2025 Semen Padang 1-0 Persija Jakarta
- 27/11/2025 Persik Kediri 2-1 Semen Padang
- 20/11/2025 Persijap Jepara 1-2 Semen Padang
5 Laga Terakhir Persis Solo
- 04/01/2026 Persis Solo 1-3 Persita
- 27/12/2025 Persik Kediri 2-1 Persis Solo
- 20/12/2025 Dewa United 5-1 Persis Solo
- 29/11/2025 Persis Solo 3-4 PSM Makassar
- 23/11/2025 Bali United 0-0 Persis Solo
Prediksi Skor

Semen Padang punya masalah pelik di lini depan. Opsi mereka sangat terbatas dengan hanya ada Cornelius Stewart dan Muhammad Ridwan yang tersisa di skuad. Jika tak mampu menemukan opsi lain untuk membobol gawang Persis, sulit bagi mereka untuk menang.
Persis tidak bisa memainkan beberapa pemain kuncinya. Fuad Sule tidak masuk dalam daftar pemain yang dibawa ke Padang. Opsi pemain kreatif berkurang. Praktis, Persis akan bertumpu pada Zanadin Faris di lini tengah.
Prediksi Skor: Semen Padang 2-1 Persis Solo.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
- Semen Padang vs Persis Solo
- Stadion H. Agus Salim
- Minggu, 11 Januari 2026
- 15.30 WIB
- Siaran langsung: -
- Live streaming: Vidio
- Link streaming: Klik tautan ini
PERHATIAN: Anda dapat memilih berbagai paket berlangganan Vidio sesuai kebutuhan, mulai dari paket Platinum seharga Rp45.000 per bulan yang menyajikan BRI Super League, La Liga, dan Liga Champions. Perubahan jadwal di luar kendali redaksi.
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
- Bojan Hodak Anggap Duel Persib Vs Persija Sebagai Salah Satu yang Terbesar di Asia Tenggara
- Tantang Persib, Persija Tanpa Fabio Calonego dan Ryo Matsumura, Gustavo Almeida Berpotensi Kembali
- Persib Vs Persija: Mauricio Souza Sebut Maung Bandung Lakukan Investasi Besar, Punya Banyak Pemain Timnas Indonesia
- Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST UPDATE
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52










