PSIS Semarang vs PSM Makassar 2-1: Kondisi Fisik Jadi Catatan, Bagaimana Debut Marukawa dan Fortes?
Aga Deta | 28 Mei 2022 20:59
Bola.net - PSIS Semarang meraih hasil positif ketika melakoni uji coba kontra PSM Makassar. Laskar Mahesa Jenar menang dengan skor tipis 1-2 di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (28/05/2022).
PSIS Semarang sebenarnya dibobol lebih dulu oleh PSM Makassar lewat gol Dallen Ramadhan pada menit 18'. Namun Safrudin Tahar mencetak gol bunuh diri sehingga kedudukan menjadi 1-1.
Kemenangan PSIS Semarang ditentukan oleh gol telat penyerang asing barunya, Carlos Fortes. Dia membobol gawang PSM Makassar pada menit 90+3'.
Usai pertandingan, asisten pelatih PSIS Semarang, Ahmad Resal Octavian menegaskan bahwa hasil akhir bukan tujuan utama timnya. Namun, dia senang ada banyak progres.
"Dari pertandingan sebelumnya melawan Arema, sampai sekarang anak-anak mengalami peningkatan, walaupun belum signifikan," katanya, Sabtu (28/05/2022).
Artinya, masih banyak evaluasi yang harus dilakukan oleh tim pelatih. Terutama kondisi fisik pemain karena banyak sekali yang mengalami kedodoran karena belum seratus persen.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Performa Dua Pemain Asing
Kondisi yang sama juga terlihat pada dua pemain asing baru PSIS Semarang, Carlos Fortes dan Taisei Marukawa. Dia dinilai belum kembali ke performa terbaiknya karena kondisi fisik mereka.
"Kalau dari kondisi belum ya, mereka jauh dari peak performance mereka. Tapi step by step kami harus mencoba (memberi) menit bermain mereka," jelasnya.
"Karena kelihatan banget kondisi fisik belum, tapi kami harus paksa mereka bermain supaya kondisi fisiknya kembali seperti semula," tegas Resal.
Belum Komplet
Di sisi lain, PSIS Semarang juga menanti kehadiran beberapa pemain. Hingga dua kali uji coba, skuad Laskar Mahesa Jenar memang belum komplet.
Salah satu yang bergabung adalah bek asing asal Sierra Leone, Alie Sesay yang tengah membela negaranya. Gelandang asal Chile, Jonathan Cantillana juga pulang kampung.
"Secepatnya akan datang semua. Mungkin minggu ini anak-anak sudah kumpul semua," tegas Resal.
Dukungan Suporter
Sementara itu, bek PSIS Semarang, Syiha Buddin tetap mensyukuri kemenangan tersebut. Dia berharap hasil positif tersebut terus berlanjut.
"Alhamdulilah sore ini kami diberi kemenangan, semoga ke depannya lebih baik lagi," jelas Syiha Buddin.
"Terima kasih kepada para suporter yang mendukung pada sore hari ini," tandas stopper asal Jepara tersebut.
(Bola.net/Mustopa)
Baca Juga:
- Starting XI PSIS Semarang vs PSM Makassar, Taisei Marukawa dan Carlos Fortes Cadangan
- Arema FC Bakal Jajal RANS Cilegon FC Awal Juni Mendatang
- PSIS Semarang vs PSM Makassar, Panser Biru Antusias Kembali ke Stadion Jatidiri
- Panpel Hanya Jual 15 Ribu Tiket Laga PSIS Semarang vs PSM Makassar, Ini Pertimbangannya
- PSIS Semarang vs PSM Makassar, Taisei Marukawa dan Carlos Fortes Berpeluang Tampil
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
PSM Makassar vs Bali United: Adu Taktik Tomas Trucha Lawan Strategi Anti-Fisik
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26






