PSSI Pastikan Kongres Pemilihan Ketum pada 2 November 2019
Serafin Unus Pasi | 5 September 2019 20:48
Bola.net - PSSI telah memutuskan bahwa Kongres Pemilihan Ketua Umum (Ketum) beserta anggotanya untuk periode 2020-2024 akan digelar pada 2 November 2019. Keputusan tersebut merupakan hasil dari rapat Komite Eksekutif (Exco) pada 17 Agustus lalu.
Sebelumnya, Kongres Pemilihan dicanangkan bakal digelar pada Januari 2020. Namun akhirnya dimajukan lantaran adanya desakan dari para voters saat Kongres Luar Biasa (KLB) 27 Juli lalu.
Keputusan dari KLB tersebut kemudian dilaporkan kepada FIFA. Namun dalam prosesnya, federasi sepak bola di dunia itu menolak dan menyarankan untuk tetap jalan sesuai road map.
"Fix 2 November. Pada 17 Agustus, Exco rapat. Berdasarkan road map, FIFA tetap minta tanggal 20 Januari 2020, tapi exco memutuskan tetap tanggal 2 November. Surat sudah diberikan ke FIFA," ujar salah satu anggota Exco, Gusti Randa, di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (5/9).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Berbagai Persiapan
Dengan ditetapkannya tanggal Kongres Pemilihan, berbagai persiapan pun akan segera dilakukan. Di antaranya terkait dengan pendaftaran.
"Saya rasa hari ini akan ada preskon dari kesekjenan, komite pemilihan, dan komite banding untuk pendaftaran dimulai kapan. Mereka akan rapat juga malam ini," tuturnya.
"Kalau kongres 2 November, kita tarik satu bulan, berarti 2 Oktober sudah selesai tahapan notifikasi dan verifikasi," imbuh Gusti.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengenal Cesar Meylan, Si Jenius Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
Tim Nasional 11 Januari 2026, 06:43
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










