RANS Nusantara vs Madura United: Pantang Remehkan Lawan demi Pertahankan Puncak
Gia Yuda Pradana | 9 Agustus 2023 11:16
Bola.net - Madura United akan dijamu oleh RANS Nusantara FC di Stadion Maguwoharjo pada pekan ke-7 BRI Liga 1 2023/2024. Laga RANS Nusantara vs Madura United ini akan digelar Rabu, 9 Agustus 2023, jam 19:00 WIB, live streaming di Vidio.
Madura United saat ini berada di puncak dengan perolehan 13 poin dari enam laga (M4 S1 K1). RANS Nusantara berada empat poin di bawah mereka (M2 S3 K1).
Madura United tentu membidik hasil terbaik dalam laga tandangnya ini demi mempertahankan posisi di puncak. Namun, Madura United takkan meremehkan lawan mereka.
Keluarkan Kemampuan Terbaik

"Madura United sudah susun semua rencana tim melawan RANS Nusantara. Meski memang kami tidak punya banyak waktu untuk persiapan, tetapi kami sudah memaksimalkan waktu yang ada," kata pelatih Madura United, Mauricio Souza.
"Saya nilai, laga lawan RANS akan sulit karena kedua tim sama-sama punya kepentingan meraih poin di kompetisi. Meski kami berstatus pemuncak klasemen, tetapi kami masuk ke lapangan dengan fokus mendapatkan hasil terbaik."
"Kami siap mengeluarkan kemampuan terbaik menghadapi lawan yang cukup bagus, dan tentunya tetap respek dengan tim lawan," imbuhnya.
Ambisi Menang

Pemain muda Madura United, Yuda Editya, menilai timnya berada dalam mentalitas yang sangat baik. Keberhasilan merebut singgasana klasemen berpengaruh besar.
"Kami, pemain, jalani persiapan dengan baik, jalankan instruksi, mental juga baik, apalagi kami meraih kemenangan di beberapa laga sebelumnya," tuturnya.
"Madura United berhasil jadi pemuncak klasemen. Jadi, di pertandingan ini, kami pun juga ingin meraih hasil yang maksimal," tegas pemain berusia 19 tahun tersebut.
Disadur dari: Bola.com/Wahyu Pratama/Rizki Hidayat, 9 Agustus 2023
Klasemen BRI Liga 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Dirumorkan akan Rekrut Shayne Pattynama, Ini Kata Sang Manajer
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 09:58
-
Persija Belum Dapat Jawaban dari Ivar Jenner, tapi Masih Menunggu
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 09:32
-
2 Kunci PSIM Bersaing di Papan Atas BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 20:36
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:29
-
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:08
-
Prediksi Arsenal vs Man United 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 22:12
-
Proliga 2026: Kalahkan Medan Falcons, Livin Mandiri Raih Kemenangan Perdana
Voli 23 Januari 2026, 21:59
-
Prediksi Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 21:55
-
Prediksi Crystal Palace vs Chelsea 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:48
-
Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:24
-
Prediksi Villarreal vs Real Madrid 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 20:05
-
Prediksi Bournemouth vs Liverpool 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Inter vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 23 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs Persik Kediri 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 19:38
-
Prediksi Man City vs Wolves 24 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 18:28
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




