RD Dukung Penerapan Protokol Kesehatan yang Ketat di BRI Liga 1
Serafin Unus Pasi | 19 Agustus 2021 19:24
Bola.net - Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 telah memberikan rekomendasi kepada PSSI dan PT Liga Indonesia Baru untuk menggulirkan BRI Liga 1 2021/2022. Sehingga, kompetisi bisa diputar pada 27 Agustus mendatang.
Namun, bersamaan dengan rekomendasi tersebut, Satgas Covid-19 menekankan penerapan protokol kesehatan (prokes) yang ketat. Bahkan, ada kewajiban agar seluruh pihak yang terlibat sudah divaksin.
Penerapan protokol kesehatan yang ketat didukung oleh para kontestan BRI Liga 1 2021/2022. Salah satunya dari klub kebanggaan Pulau Garam, Madura United.
Menurut pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, kewajiban untuk menjalankan prokes merupakan tanggung jawab bersama. Sehingga, tidak sepenuhnya dibebankan kepada federasi maupun operator.
"Kita punya tanggung jawab yang sama besarnya dengan pihak operator Liga yang sudah menyelenggarakan kompetisi ini," kata pelatih yang akrab disapa RD.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Jaga Kepercayaan
Artinya, semua pihak harus ikut menjaga kepercayaan yang diberikan pemerintah. Dengan harapan kompetisi bisa berjalan dengan lancar.
"Kita selaku stakeholder sepak bola tentu punya tanggung jawab untuk menjaga itu (kepercayaan dari pemerintah)," RD menambahkan.
"Untuk bisa kita dipercaya dengan izin yang diberikan kita harus menjaga kepercayaan itu," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








