Respons Eduardo Almeida Setelah RANS Nusantara FC Dijuluki Penghancur Tim Papan Atas BRI Liga 1 2023/2024
Serafin Unus Pasi | 22 Agustus 2023 20:27
Bola.net - RANS Nusantara FC tampil gacor di BRI Liga 1 musim ini. The Prestige Phoenix bahkan dijuluki sebagai penghancur tim papan atas.
Hingga pekan kesembilan, RANS Nusantara FC sudah mengumpulkan 16 poin dan kini bertengger di urutan keempat klasemen sementara. Dari sembilan laga itu, The Prestige Phoenix hanya menelan kekalahan sekali, seri empat kali, dan sisanya menang.
Tim pemuncak klasemen sementara, Madura United jadi salah satu korban RANS Nusantara FC. Laskar Sape Kerrap dibungkam The Prestige Phoenix dengan skor 3-1 pada pekan ketujuh.
Terkait julukan penghancur tim papan atas, pelatih RANS Nusantara FC, Eduardo Almeida buka suara. Juru taktik asal Portugal ini tak ambil pusing.
"Julukan itu ya tidak masalah. Tetapi saya tidak memedulikan itu. Kami tidak peduli dengan julukan penghancur tim papan atas," ujar Eduardo Almeida dalam keterangan resmi klub, Selasa (22/8).
"Kami hanya peduli dan fokus pada pekerjaan kami, mencoba pada setiap game untuk mengumpulkan maksimal poin dan terserah lawan mengatakan apa," katanya menambahkan.
Analisis Kekuatan Lawan
Sebelum pertandingan, Eduardo Almeida mengaku selalu menganalisis kekuatan lawan. Dari situ, ia bisa menentukan target.
"Ketika kami persiapan untuk pertandingan. Kami sudah mengetahui situasi lawan kami dan apa yang bisa kami bawa di lapangan, menetapkan target tim, karena kami tahu itu sangat penting," tuturnya.
"Diusahakan setiap laga kami menghasilkan poin. Kami akan mengusahakan poin, entah itu laga home atau away, bahkan melawan tim besar," imbuh Eduardo Almeida.
Selanjutnya, RANS Nusantara FC akan bertandang ke markas Persib Bandung. Duel pekan ke-10 BRI Liga 1 2023/2024 itu bakal tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (26/8).
Hasil Pertandingan RANS Nusantara FC di BRI Liga 1 2023/2024
• Pekan Pertama: RANS Nusantara FC 2-1 Persikabo 1973
• Pekan Kedua: Bhayangkara FC 1-2 RANS Nusantara FC
• Pekan Ketiga: RANS Nusantara FC 0-1 Persita Tangerang
• Pekan Keempat: Persebaya Surabaya 2-2 RANS Nusantara FC
• Pekan Kelima: RANS Nusantara FC 0-0 PSS Sleman
• Pekan Keenam: Borneo FC 1-1 RANS Nusantara FC
• Pekan Ketujuh: RANS Nusantara FC 3-1 Madura United
• Pekan Kedelapan: Arema FC 0-1 RANS Nusantara FC
• Pekan Kesembilan: RANS Nusantara FC 0-0 Dewa United
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
-
BRI Super League: Persebaya dan Peran Sentral Bernardo Tavares di Bursa Transfer
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:01
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




