Review IPL: PSM Kalah 0-1 Dari PSLS Lhokseumawe
Editor Bolanet | 17 April 2013 18:51
Gol semata wayang tuan rumah diciptakan oleh Carlos Raul di menit ke-82.
Tuan rumah PSLS yang sedang bersemangat usai mengalahkan Perseman Manokwari di Stadion Tunas Bangsa ingin mengulang sukses tersebut. Makanya, sejak peluit kick off babak pertama dibunyikan, mereka langsung menekan Andi Oddang dkk.
Meski sedang dirundung masalah finansial, pasukan Petar Segrt berusaha untuk tampil maksimal. Beberapa kali pertahanan PSM digempur membuat kiper I Ngurah Komang AP harus jatuh bangun menjaga gawangnya. Hingga babak pertama usai, skor kacamata 0-0 tetap bertahan.
Babak kedua, tuan rumah terus meningkatkan tempo serangannya. Berkali-kali gawang Ngurah dibombardir. Beruntung, Ngurah masih tampil konsisten di bawah mistar gawang.
Petar berusaha mengimbangi permainan tuan rumah dengan meningkatkan serangan. Ia pun memasukkan striker Mirko Spasojevic menggantikan gelandang Kurniawan Karman. Namun, hal itu belum berhasil.
PSM malah mendapat petaka jelang akhir pertandingan. Tuan rumah bersorak saat Carlos Raul akhirnya berhasil merobek jala Ngurah di menit ke-82.
Gol tersebut berawal dari umpan matang Camara Fassawa dari sisi kanan gawang. Umpan tersebut di sambut Carlos dengan sundulan dan berhasil lolos dari tangkapan Ngurah. PSLS pun unggul 1-0 dan skor tersebut bertahan hingga peluit panjang ditiupkan.
Dengan hasil tersebut, PSM turun ke peringkat 7 klasemen sementara dengan 9 poin. Sementara PSLS Lhokseumawe berada di peringkat lima dengan poin 11. (nda/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jorg Mundur, Rudi Keltjes Jadi Pelatih PSM Makassar
Bola Indonesia 12 Februari 2014, 16:23
-
Kontrak Pemain PSM Diharapkan Beres Pekan Depan
Bola Indonesia 17 Januari 2014, 20:26
-
Manajemen PSM Juga Coret Samsidar
Bola Indonesia 30 Desember 2013, 19:26
-
Kaleidoskop Sepakbola Nasional 2013
Editorial 24 Desember 2013, 20:37
-
PSSI: Bontang dan PSLS Cederai Integritas Sepakbola Profesional
Bola Indonesia 20 Desember 2013, 22:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Olympiakos vs PSV Eindhoven 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 14:57
-
Klaim DBD Tembus 166.000 Kasus, BPJS Kesehatan Tegaskan Biaya Ditanggung Penuh Tanpa Plafon
News 3 November 2025, 14:51
-
Kylian Mbappe Terus Bikin Gol, Lewati Rekor Thierry Henry
Liga Spanyol 3 November 2025, 14:48
-
Cristiano Ronaldo Catat Rekor Baru di Al Nassr Setelah Cetak Brace Lawan Al Feiha
Asia 3 November 2025, 14:41
-
Lamine Yamal Dekati Rekor Gol Kylian Mbappe Setelah Bersinar Lawan Elche
Liga Spanyol 3 November 2025, 14:30
-
Panduan Cerdas Beli Jersey Bola: Jangan Cuma Lihat Harga!
Lain Lain 3 November 2025, 14:27
-
Jangan Harap Gaji Vinicius Bisa Setara Mbappe
Liga Spanyol 3 November 2025, 14:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs AS Monaco 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 14:05
-
Prediksi Tottenham vs FC Copenhagen 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 13:39
-
Guardiola Sebut Haaland Sudah Selevel Messi dan Ronaldo
Liga Inggris 3 November 2025, 13:26
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Brasil 2025 di Vidio, 7-10 November 2025
Otomotif 3 November 2025, 13:01
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 3 November 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36



