Riko Kritik Sikap Bek Persib Terhadap Pemain Senior Persija
Ari Prayoga | 23 September 2018 22:44
- Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak mengkritik sikap bek Persib Bandung, Ardi Idrus. Ini terkait ujaran di dalam lapangan yang dinilai tidak pantas.
Riko tidak menyangka Ardi yang jauh lebih muda berani memaki-maki pemain senior seperti kapten Persija, Ismed Sofyan saat kedua tim bentrok pada pekan ke-23 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). Hal itu disebutnya sesuatu yang tidak elok.
“Dia (Ardi) seperti tidak bermain bola, saya juga heran, ada apa sama dia, dia pemain muda, dia juga maki-maki bang Ismed, sementara bang Ismed senior. Harusnya dia respek sama senior,” ujar Riko.
“Jadi saya ngomong sama dia sebagai pemain muda, bagaimanapun ke pemain senior harus tetap respek ya, itu yang paling utama di sepak bola karena kita main bola bukan cuma di satu klub saja,” ujar Riko.
“Tidak ada yang tahu ke depannya kita pindah klub, terus bisa ketemu lagi kan enggak tahu. Tapi yang perlu kita tahu adalah, tetap kita harus junjung sportivitas di dalam sepak bola,” tambah Riko.
Mantan pemain Semen Padang ini juga terkejut dengan permainan keras yang diperagakan para pemain Persib. Situasi itu disebutnya merusak keindahan sepak bola.
“Ya saya pun heran lihat pertandingan tadi ya. Sepertinya mereka tidak bermain seperti pemain bola. Sampai kepala saya ada benjolan kena injak pemain mereka,” imbuh Riko.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










