Semen Padang Lepas 4 Pemain Ikuti TC Timnas
Editor Bolanet | 7 Januari 2013 13:49
PSSI pusat sudah mengirimkan surat untuk meminta empat pemain SP yang akan diikutkan dalam persiapan menghadapi babak kualifikasi Piala Asia 2015, kata Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Erizal Anwar di Padang, Senin (07/1) seperti dilansir Antara.
Saat ini empat pemain yang dipanggil tersebut sudah diberi izin oleh manajemen klub untuk segera bergabung dengan 47 pemain lainnya dan menjalani latihan perdana di Medan, Sumatera Utara pada Senin(7/1) sore. Meski begitu, Kabau Sirah masih bisa menarik kembali pemainnya jika dibutuhkan.
Meski sudah bergabung dengan timnas, namun kita masih bisa memakai tenaga pemain tersebut jika dibutuhkan saat berhadapan dengan jadwal pertandingan yang mepet dan kekurangan stok pemain, Erizal menjelaskan.
Untuk saat ini kami akan memaksimalkan beberapa pemain lain untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan empat pemain tersebut, imbuhnya.
Beberapa rotasi pemain, dan penyesuaian pemain baru dan yang lama akan kembali dilakukan manajemen pelatih pasca ditinggalkan oleh empat pemain itu. Erizal berharap beberapa pemain yang akan menempati posisi empat pemain tersebut mampu beradaptasi dengan baik, karena jadwal pertandingan Indonesian Premier League akan segera dimulai. (ant/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persija Jakarta 22 Desember 2025
Bola Indonesia 21 Desember 2025, 17:11
-
Bencana Alam Sumatra Tak Pengaruhi Jadwal Pertandingan BRI Super League 2025/26
Bola Indonesia 19 Desember 2025, 20:35
-
BRI Super League: 6 Kemenangan Beruntun Jadi Modal Persija Hadapi Semen Padang
Bola Indonesia 18 Desember 2025, 23:46
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





