Semen Padang Masih Belum Bisa Putuskan Nasib Florent Zitte
Serafin Unus Pasi | 27 Februari 2019 10:57
Bola.net - - Pelatih Semen Padang, Syafrianto Rusli, angkat bicara soal Florent Zitte, yang saat ini sedang menjalani seleksi di timnya. Menurutnya, saat ini belum ada kepastian apa pun soal status penyerang asal Prancis tersebut di Kabau Sirah, julukan Semen Padang.
Zitte adalah penyerang asing yang didatangkan Semen Padang setelah mereka resmi memulangkan penyerang Estonia, Tristan Koskor. Pemain kelahiran 17 Mei 1993 ini terakhir memperkuat tim kasta tertinggi Andora, Sant Julia.
Pemain yang juga pernah bermain Nancy ini sudah mendapat kesempatan menunjukkan kemampuannya pada laga kontra Barito Putera. Dalam pertandingan uji coba yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Selasa (26/02) kemarin, pemain bertinggi 1,83 meter ini berhasil mencetak gol dan memastikan laga berakhir imbang 1-1.
"Saat ini, Zitte masih berstatus seleksi," ucap Syafrianto.
"Kami masih melihat dulu ke depannya. Kompetisi kan masih lama," sambungnya.
Bagaimana penilaian tim pelatih pada sosok Zitte? Simak selengkapnya di bawah ini.
Terpikat Mobilitas Zitte
Sebagai sosok penyerang, Zitte tak hanya piawai mencetak gol. Ia juga memiliki mobilitas tinggi dan kemauan untuk bekerja keras.
Hal tersebut tak lepas dari pengamatan Syafrianto. Pelatih yang saat ini sedang mengikuti kursus lisensi AFC Pro tersebut mengakui bahwa Zitte berbeda dengan tipikal penyerang asing lainnya.
"Biasanya, penyerang asing itu malas. Namun, Zitte sama sekali berbeda," tegas Syafrianto.
"Ia adalah pemain dengan tipe pekerja. Zitte bahkan tak ragu untuk ikut membantu pertahanan," ia menambahkan.
Muda dan Bertenaga
Lebih lanjut, Syafrianto membeber kelebihan lain yang dimiliki Zitte. Penyerang yang juga bisa diposisikan sebagai penyerang sayap ini disebutnya memiliki tenaga yang bagus.
"Ia baru berusia 25 tahun. Biasanya, penyerang asing yang ke Indonesia kan sudah berusia di atas 30 tahun," katanya.
"Karenanya, Zitte memiliki tenaga," Syafrianto menandaskan.
Muda dan bertenaga ini tampaknya merupakan kriteria yang dicari oleh tim pelatih Semen Padang. Terbukti, sebelum Zitte, mereka juga telah mendatangkan Tristan Koskor, yang masih berusia 23 tahun. Namun,
penyerang asal Estonia ini gagal beradaptasi dengan cuaca dan gaya bermain tim sehingga harus dipulangkan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15 -
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04