Spaso Setia Menunggu Kontrak Dari Manajemen PSM
Editor Bolanet | 24 Oktober 2012 08:00
Pemain asal Montenegro itu menegaskan komitmennya untuk setia bersama skuad Ayam Jantan dari Timur untuk musim depan. Ia mengatakan tidak akan mencari klub dan menunggu tawaran kontrak dari manajemen jika memang masih dibutuhkan.
“Ya, memang belum ada kejelasan kontrak, tapi saya akan menunggu. Saya melihat suporter dan masyarakat di Makassar selalu mendukung saya, itu yang bikin saya senang di sini,” kata pemain berusia 24 tahun itu.
“Saya akan tetap setia, tidak saja di masa baik tapi juga saat PSM mengalami saat-saat sulit. Saya yakin pada tim ini dan percaya pada manajemen yang baru. Saya berharap segalanya bisa diselesaikan secepatnya,” ujar Spaso.
Pemilik jersey nomor 9 itu menambahkan bahwa dirinya tidak terlalu mengutamakan materi. Tetapi, kata dia, yang penting hatinya merasa nyaman.
Percuma kontrak tinggi kalau tidak merasa nyaman. Saya suka suasana Makassar yang sudah cocok dengan kondisi saya, katanya.
Hal senada juga kembali dilontarkan kapten PSM musim lalu, Andi Oddang. Ia sudah berkali-kali menyatakan akan tetap di PSM meski sampai saat ini belum ada kejelasan tentang kapan akan ada penandatangan kontrak baru.
Oddang menambahkan bahwa dirinya sudah cukup merantau ke Pulau Jawa dan Sumatera. Kini, ia ingin bermain dekat dengan keluarganya di Makassar.
Sekarang saya pintar-pintar saja jaga kondisi supaya masih tetap dipakai di PSM. Mudah-mudahan pemain-pemain yang di IPL musim lalu masih tetap di PSM karena sudah kompak. Baik di dalam maupun luar lapangan, katanya. (nda/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 Bali United vs Barito Putera: Skor 2-1
Bola Indonesia 27 Agustus 2023, 20:57
-
Karma Yuran Fernandes: Ejek Spaso Dulu, PSM Kebobolan Dua Gol Kemudian
Bola Indonesia 11 Agustus 2023, 17:20
-
Profil Tim dan Daftar Pemain Bali United di BRI Liga 1 2023/2024
Bola Indonesia 29 Juni 2023, 22:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










