Tambah Daya Dobrak, Arema FC Resmi Kontrak Carlos Fortes
Serafin Unus Pasi | 12 Juli 2021 18:21
Bola.net - Arema FC akhirnya resmi mendapat tambahan amunisi untuk gelaran Liga 1 musim 2020. Klub berlogo singa mengepal tersebut resmi merekrut Carlos Fortes untuk menambah daya dobrak mereka pada musim kompetisi ini.
Fortes resmi menandatangani kontrak pada Senin (12/07) siang. Setelahnya, pemain asal Portugal ini pun diperkenalkan ke media dan Aremania -julukan suporter Arema- secara daring.
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana mengaku senang dengan bergabungnya Fortes. Pengusaha kosmetik dan transportasi tersebut berharap Fortes mampu menjadi andalan lini depan Arema pada musim 2021.
"Harapan kita semua, Fortes menjadi striker yang haus gol, pejuang, ngeyel, dan mau bertarung di lapangan," ucap Gilang, Senin (12/07).
"Kami harap ia bisa menjadi pencetak gol terbanyak di liga Indonesia pada musim ini," sambungnya.
Fortes sendiri menjadi pemain asing ketiga yang saat ini telah resmi bergabung dengan Arema FC. Sebelumnya, sudah ada sosok Adilson Maringa dan Renshi Yamaguchi yang berseragam klub tersebut.
Sebetulnya, Arema juga sudah sempat mendatangkan satu pemain asing lagi. Ia adalah Kay Graca. Namun, pemain asal Cape Verde ini masih terkendala urusan kontrak dengan klub lawasnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Pilihan Utama
Lebih lanjut, Gilang pun menyebut bahwa Fortes merupakan pemain yang direkomendasikan oleh pelatih Arema FC, Eduardo Almeida. Pelatih asal Portugal ini pun, menurut Gilang, sudah membeberkan kepadanya alasan pemilihan Fortes.
"Saya melihat CV Fortes juga rekaman permainannya di youtube. Saya juga sudah mendapat penjelasan dari tim pelatih bahwa Fortes merupakan pemain bagus dan bisa menjadi pemain besar di Arema," papar Gilang.
"Yang pasti, Fortes adalah opsi utama kami, bukan opsi kedua, ketiga, dan seterusnya," sambungnya.
Pemain Serbabisa
Sementara itu, Almeida mengaku Fortes bukan satu-satunya pemain yang ia pantau untuk memperkuat Arema. Namun, setelah melakukan berbagai pertimbangan, ia memilih Fortes untuk menggenapi racikan timnya.
"Saya rasa, Fortes punya kualitas untuk bermain di sini dan membantu klub ini," ungkap Almeida.
"Selain itu, ia adalah pemain yang bisa dimainkan di posisi mana pun di lini depan. Saya rasa ia bakal cocok main di sini," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:34
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sassuolo vs AS Roma 26 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 17:53
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Manuver Baru Menkeu Purbaya: Rekrut 'Hacker' Perkuat Sistem Coretax
News 24 Oktober 2025, 16:56
-
Cara Cek BLT Kesra 2025 dengan Mudah: Panduan Lengkap Penerima dan Pendaftaran
News 24 Oktober 2025, 16:55
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:44
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:39
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 16:37
-
Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-9: Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:32
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56









