Tantang Bhayangkara FC, Vincenzo Siap Adopsi Gaya Main Italia
Asad Arifin | 6 April 2018 19:20
Bola.net - - Pelatih PSIS Semarang, Vincenzo Alberto Annese siap mengadopsi gaya main yang menjadi ciri khas klub-klub di Italia untuk menghadapi Bhayangkara FC pada pekan ketiga Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Tentunya untuk memenuhi target yang diterapkan.
Namun, pelatih berlisensi UEFA Pro tersebut menegaskan bahwa gaya permainan yang akan dipakai bukan negative football sebagaimana kerap dikaitkan dengan sepak bola Italia. Ia memastikan bahwa PSIS akan bermain menyerang.
Permainan di Italia tidak semata-mata hanya untuk bertahan saja. Permainan di Italia sekarang sudah berevolusi, banyak menyerang dan banyak perubahan di taktik dan strategi, ungkap Vincenzo.
Perubahan itu lanjut Vincenzo sudah terjadi sejak empat atau tiga tahun yang lalu. Bahkan hampir semua pelatih-pelatih sepak bola di Italia lebih senang untuk menerapkan permainan menyerang.
Begitu juga dengan saya, saya senang akan taktik menyerang yang akan diadaptasikan di klub baru saya di PSIS ini selalu menyerang dan memperbaiki taktik dan strategi, tegasnya.
Sementara untuk mempersiapkan tim menyambut pertandingan melawan Bhayangkara FC, Vincenzo sudah melakukan perbaikan menyeluruh setelah melawan Bali United. Perbaikan mulai dari penguatan di lini belakang hingga mengasah serangan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








