Thomas Doll Dikabarkan Jadi Arsitek Baru Persija, Ferry Paulus: Pelatihnya dari Asia
Serafin Unus Pasi | 22 April 2022 19:25
Bola.net - Thomas Doll disebut-sebut menjadi calon pelatih baru Persija Jakarta untuk musim depan. Namanya terus menggema di media sosial.
Direktur Persija, Ferry Paulus buka suara terkait rumor Thomas Doll. Lantas, apakah benar mantan juru taktik Borussia Dortmund itu akan memoles Macan Kemayoran?
"Memang Thomas Doll? Saya kok tidak tahu," ujar Ferry Paulus, kepada Bola.net, Jumat (22/4/2022).
Ferry Paulus mengindikasikan arsitek Persija untuk Liga 1 2021/2022 bukan Thomas Doll. Ia membocorkan bahwa pengganti Sudirman di kursi pelatih beraroma Asia.
Meski begitu, Ferry Paulus tidak menjelaskan secara spesifik apakah calon pelatih baru Persija berasal dari Asia atau sebelumnya hanya melatih di benua kuning.
"Bukan Thomas Doll deh. Sepertinya pelatih Persija dari Asia," kata pria asal Manado, Sulawesi Utara ini.
Persija tidak kunjung mengenalkan pelatih baru untuk musim depan. Namun, Macan Kemayoran justru sudah mengontrak tiga pemain anyar yakni Firza Andika, Hanif Sjahbandi, dan Hansamu Yama.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Siapa Thomas Doll?
Thomas Doll adalah pelatih berkebangsaan Jerman. Namun, ia sudah tiga tahun menganggur alias tidak melatih.
Klub terakhir yang ditangani Thomas Doll adalah APOEL FC, klub Liga Siprus pada 2019.
Sepanjang kariernya sebagai pelatih, Thomas Doll pernah menukangi tiga klub Jerman. Ketiganya yaitu Hamburg SV, Borussia Dortmund, dan Hannover 96.
Selain itu, Thomas Doll juga pernah berkelana ke sejumlah negara untuk meracik Genclerbirligi, Ferencvaros (Turki) dan Al-Hilal (Arab Saudi).
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Menanti Tangan Dingin Aji Santoso untuk Penyerang Jebolan Liga Santri di Skuad Persebaya
- Gabung RANS Cilegon FC, Wawan Hendrawan Termotivasi dengan Target Tinggi RANS Cilegon FC
- 6 Fakta Thomas Doll: Calon Pelatih Persija Jakarta, Nomor 10 Jerman, Nganggur Sejak 2019?
- BRI Liga 1: Hanif Sjahbandi Semringah Bereuni Dengan Makan Konate di Persija
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Puan Maharani Minta Maaf DPR Belum Sempurna Jalankan Amanat Rakyat
News 2 Oktober 2025, 16:39 -
Syarat Baru Usia dan Tinggi Badan Calon Prajurit TNI AD: Minimal 158 Cm
News 2 Oktober 2025, 16:37 -
Meski Minim Jam Bermain, Barcelona Pasang Label Tidak Dijual untuk Fermin Lopez
Liga Spanyol 2 Oktober 2025, 16:01 -
Ogah Terbebani, Fabio Quartararo Tak Patok Target Muluk di MotoGP Mandalika 2025
Otomotif 2 Oktober 2025, 15:56 -
Barcelona Catat Rekor Gol Meski Kalah dari PSG
Liga Champions 2 Oktober 2025, 15:53 -
Operasi Lancar, Giovanni Leoni Targetkan Lekas Comeback di Liverpool!
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 15:43 -
Martin Odegaard Bebas Berkarya, Arsenal Raih Start Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 2 Oktober 2025, 15:34 -
Kala Pemain dan Manajemen Manchester United Satu Suara untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55