Timnya Diremukkan PSIS Semarang, Pelatih Arema Kecewa
Richard Andreas | 8 Desember 2019 20:26
Bola.net - Milomir Seslija angkat bicara soal kekalahan anak asuhnya dari PSIS Semarang pada laga lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019. Pelatih Arema FC ini mengaku sangat terpukul dengan hasil timnya tersebut.
"Hasil ini sangat mengecewakan," ucap Milo, sapaan karib Milomir Seslija.
"Kami memulai pertandingan dengan bagus. Namun, kami harus kebobolan melalui skema lemparan ke dalam. Ini adalah kesalahan dalam bertahan. Gol-gol berikutnya pun hadir melalui kesalahan bertahan yang sama," sambungnya.
Sebelumnya Arema menelan kekalahan pada laga penak ke-31 mereka di Shopee Liga 1 musim 2019. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion dr. H. Moch Soebroto Magelang, Minggu (08/12), mereka kalah dengan skor 1-5.
Septian David Maulana mencetak dua gol ke gawang Arema. Sementara, tiga gol lainnya dicetak oleh Hari Nur Yulianto, Bruno Silva, dan Komarudin. Sedangkan, satu-satunya gol balasan Arema dicetak Rifaldi Bawuoh.
Dengan kekalahan ini, Arema turun ke peringkat sembilan klasemen sementara. Mereka mengoleksi 43 poin dari 31 pertandingan.
Sementara, kemenangan ini membawa PSIS naik ke peringkat 11. Mereka meraih 40 poin dari 31 pertandingan.
Simak selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sementara itu, gelandang Arema, Makan Konate, pun angkat bicara soal kekalahan telak timnya pada pertandingan ini. Menurut pemain asal Mali tersebut, Arema kurang beruntung sehingga harus mengakhiri laga dengan tangan hampa.
"Kami kurang beruntung pada pertandingan ini," kata Konate usai laga.
"Kami sudah mengikuti instruksi pelatih dan bermain bagus. Namun, akhirnya pertandingan ini tidak berhasil baik pada kami. Inilah sepak bola. Kalau kita tetap semangat dan kerja keras, insyaallah hasilnya akan lebih baik," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



