Usai Dikalahkan Persija, Teco Berikan Libur untuk Bali United
Dimas Ardi Prasetya | 6 Mei 2019 23:18
Bola.net - - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco memberikan jatah libur kepada para pemainnya usai menjalani laga tandang ke markas Persija Jakarta pada babak delapan besar Piala Indonesia 2018/2019, Minggu (5/5). Skuat Serdadu Tridatu diliburkan selama tiga hari.
Setelah itu, Bali United akan menjalani latihan di malam hari untuk menyesuaikan dengan jam bertanding di bulan Ramadhan. Latihan tersebut sebagai salah satu persiapan Serdadu Tridatu untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2019.
"Para pemain kami liburkan tiga hari setelah pertandingan melawan Persija. Selain itu kami juga akan mengubah jam latihan saat bulan puasa ini. Kami menghormati mereka yang berumat Muslim saat menjalani puasa," ujar Teco, seperti dikutip laman resmi klub.
"Jika kami melakukan sesi latihan sore seperti biasanya, kami khawatir karena mereka belum minum dan makan, tentu hal tersebut akan mengganggu kondisi fisik mereka. Untuk itu, kami akan mengadakan latihan pada malam hari setelah mereka berbuka puasa," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Materi Latihan Sama
Untuk materi latihan di bulan Ramadhan, akan tetap sama seperti biasanya. Namun, Teco meminta kepada manajemen Bali United agar fasilitas untuk menggelar latihan pada malam hari bisa dipenuhi dengan baik, terutama soal penerangan di lapangan.
"Mengenai materi latihan, tidak ada yang berubah seperti sebelumnya karena diadakan malam hari setelah para pemain buka puasa," imbuh Teco.
Pada laga berikutnya Bali United akan berhadapan dengan Persebaya Surabaya pada pekan pertama Liga 1. Duel tersebut bakal tersaji di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (16/5).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung: Ganjalan yang Iringi Laju Tim di Putaran Pertama BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 16:20
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
LATEST UPDATE
-
Hasil Udinese vs Inter: Gol Lautaro Martinez Bawa Nerrazurri Petik Poin Penuh
Liga Italia 17 Januari 2026, 23:00
-
Man of the Match Man United vs Man City: Bruno Fernandes
Liga Inggris 17 Januari 2026, 22:32
-
Babak Pertama Man United vs Man City: 2 Gol MU Dianulir, Skor Imbang 0-0
Liga Inggris 17 Januari 2026, 20:29
-
Live Streaming Cagliari vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 17 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi Hamburger vs Monchengladbach: Kevin Diks dkk Sedang Goyah
Bundesliga 17 Januari 2026, 19:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45












