Zulham Zamrun Pulang ke Mitra Kukar
Asad Arifin | 30 Januari 2017 20:24
Bola.net - - Teka-teki ihwal pelabuhan karir Zulham Zamrun selepas dari Persib Bandung akhirnya terjawab sudah. Winger lincah ini dipastikan pulang ke klub yang membesarkan namanya di kancah sepakbola Indonesia, Mitra Kukar.
Betul, Zulham kembali bergabung dengan Mitra Kukar, ujar Direktur Operasional Mitra Kukar, Suwanto, pada .
Lebih lanjut, Suwanto menyebut kisah di balik kembalinya Zulham ke Naga Mekes. Menurutnya, keinginan awalnya muncul dari pemain berusia 28 tahun itu.
Ia ingin kembali bergabung dengan Mitra Kukar. Tentu saja, kita menerima dengan tangan terbuka. Bagi kami, ketika ia memilih main di sini, ini tandanya hati Zulham sudah di Mitra Kukar, tuturnya.
Sebelumnya, sempat muncul pertanyaan terkait masa depan Zulham, usai mengemas koper dari Persib Bandung. Nama Zulham sempat dikaitkan dengan sejumlah klub, sebelum akhirnya dipastikan berlabuh di Mitra Kukar.
Mitra Kukar sendiri merupakan klub yang sempat dibela Zulham mulai 2011-2015 lalu. Usai dari Mitra Kukar, ia meneruskan karir di Persipura Jayapura. Terakhir, Zulham semusim membela Persib Bandung.
Sementara itu, manajemen Mitra Kukar sendiri mengaku senang menyusul gabungnya Zulham. Mereka berterimakasih Zulham tak melupakan dan masih memilih klub yang sempat membesarkan namanya ini.
Harapan saya, ia bisa lekas beradaptasi dan memberikan kontribusi besar bagi Mitra Kukar, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pemain yang Terlalu Mewah untuk Main di Liga 2
Bola Indonesia 24 Agustus 2021, 14:12
-
Highlights Borneo FC vs PSM Makassar 2-2 | Piala Menpora 2021
Open Play 1 April 2021, 02:05
-
Tapak Tilas Zulham Zamrun di Persib: Datang, Pergi, Datang Lagi, Pergi Lagi
Bola Indonesia 19 Februari 2021, 15:46
-
Komentar Bos Persib Setelah Zulham Zamrun dan Fabiano Beltrame Pergi
Bola Indonesia 17 Februari 2021, 12:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









