2 Alasan Nicolas Pepe Tolak Klub Lain dan Pilih Arsenal
Richard Andreas | 31 Juli 2019 10:00
Bola.net - Nicolas Pepe disebut bakal segera diumumkan sebagai pemain baru Arsenal beberapa hari ke depan. Dia sudah melewati tes medis di London Colney, pusat latihan Arsenal, Selasa (30/7) kemarin.
Penyerang 24 tahun ini bakal menyandang status pemain termahal The Gunners. Arsenal harus mengeluarkan 72 juta poundsterling dalam skema cicilan selama lima tahun, Lille untung besar.
Sebelumnya, Pepe sebenarnya bukan target utama Arsenal. Unai Emery lebih menyukai Wilfried Zaha, tetapi Crystal Palace tetap bersikukuh dengan harga 80 juta pounds. Arsenal mundur perlahan.
Kasus Pepe berbeda, Lille bersedia menerima tawaran yang tidak terlalu tinggi. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pilihan Pepe
Keberhasilan Arsenal mendapatkan Pepe cukup mengejutkan. Betapa tidak, Arsenal harus bersaing dengan Napoli, Inter Milan, Liverpool, dan Manchester United. Entah mengapa, Pepe justru memilih The Gunners.
Menurut L'Equipe, Pepe memilih Arsenal karena riwayat klub dalam mengelola pemain Afrika-Prancis seperti Thierry Henry, Patrick Vieira, dan Nicolas Anelka. Pepe mengagumi karier pemain-pemain itu.
Dia pun berharap bisa menjalani karier yang sama baiknya. Pepe yakin Arsenal memang merupakan salah satu wadah untuk pemain-pemain Prancis yang berkarier di Premier League.
Rayuan Emery
Alasan kedua, Pepe disebut tertarik bermain di bawah Unai Emery. Dia yakin gaya bermain Emery bakal cocok untuk memaksimalkan potensinya, Emery juga sudah mengenal Pepe berkat pengalamannya di Ligue 1.
Emery merupakan salah satu pelatih terbaik di Premier League. Meski masih gagal memenuhi target klub musi lalu, perkembangan Arsenal di bawah Emery tampak menjanjikan.
Emery juga disebut memegang peran kunci pada keberhasilan Arsenal meminjam Dani Ceballos dari Real Madrid. Saat itu The Gunners harus bersaing dengan Tottenham Hotspur, tetapi pada akhirnya Ceballos berlabuh di Emirates Stadium.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
-
Dua Laga Imbang Tanpa Gol, Arsenal Lagi-Lagi Lewatkan Kesempatan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:01
-
Anfield Mulai Hilang Kesabaran: Arne Slot Dikecam Usai Liverpool Ditahan Burnley
Liga Inggris 19 Januari 2026, 13:57
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



