5 Fakta Menarik Usai Arsenal Permalukan Chelsea di Stamford Bridge
Aga Deta | 7 November 2022 06:39
Bola.net - Arsenal berhasil mengalahkan Chelsea pada laga pekan ke-15 Premier League, Minggu (6/11/2022) malam WIB. Sejumlah fakta menarik tersaji usai kemenangan yang diraih Tim Meriam London.
Menjalani pertandingan di Stamford Bridge, Arsenal tampil percaya diri. The Gunners mencatatkan 56,1 persen penguasaan bola, berbanding 43,9 persen milik The Blues.
Arsenal juga melepaskan 14 tembakan yang dua di antaranya mengarah ke gawang. Di sisi lain, Chelsea hanya memperoleh satu peluang bagus dari lima kesempatan.
Setelah bekerja keras dan bermain menekan, Arsenal akhirnya berhasil membungkam Chelsea dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan The Gunners dicetak Gabriel Magalhaes dengan tembakan kaki kiri pada menit ke-63.
Kembali ke Puncak

Berkat kemenangan itu, Arsenal kembali ke puncak klasemen sementara Premier League dengan nilai 34. Mereka unggul dua poin atas Manchester City yang turun ke urutan kedua.
Selepas duel kontra Chelsea, Arsenal akan menjalani dua pertandingan lagi dan setelah itu memasuki jeda Piala Dunia 2022. Kedua laga itu adalah kontra Brighton and Hove Albion di Piala Liga Inggris, dan kontra Wolverhampton Wanderers di Premier League.
Berikut ini adalah sejumlah fakta selepas Arsenal membungkam Chelsea di Stamford Bridge.
Data dan Fakta

1. Pemain bertahan Arsenal, Gabriel Magalhaes, mencetak lebih banyak gol dibandingkan bek lainnya di Premier League sejak awal musim lalu. Gabriel mendulang 7 gol, unggul atas Reece James (6 gol), Conor Coady (5 gol), dan Ben Mee (5 gol).
2. Arsenal menjadi tim pertama yang memenangkan 10 pertandingan tandang di Premier League melawan Chelsea. Selain itu, The Gunners menjadi tim kedua yang meraih tiga kemenangan beruntun di Stamford Bridge, setelah Blackburn Rovers dari 1993/1994 sampai 1995/1996.
3. Arsenal untuk pertama kalinya berhasil meraih tiga kemenangan secara beruntun melawan klub di posisi enam besar. Terakhir kali mereka menorehkan hal serupa adalah pada Februari sampai April 2012.
Data dan fakta

4. Gabriel Magalhaes telah mencetak sembilan gol dari situasi sepak pojok di Premier League. Terbanyak dibandingkan pemain mana pun di Liga Inggris, sejak pertama kali bergabung dengan Arsenal sebelum musim 2020/2021.
5. Gol Gabriel dari situasi sepak pojok bahkan lebih banyak dibandingkan Harry Kane yang mendulang delapan gol, serta Kurt Zouma, Mohamed Salah, dan Lewis Dunk yang menorehkan enam gol.
Klasemen Premier League
Sumber: Opta, Squawka
Disadur dari: Bola.com/Penulis Rizki Hidayat
Published: 6 November 2022
Baca Juga:
- 5 Bintang Premier League yang Pernah Dicoret dari Skuat Karena Melanggar Disiplin, Termasuk Ronaldo
- Punya Banyak Trofi, 4 Pelatih Top Ini Justru Dipecat dengan Kejam
- 5 Fakta Jelang Bentrok Juventus Vs Inter Milan: Federico Chiesa Sudah Kembali
- 3 Pemain Liverpool yang Diyakini Akan Ditendang di Januari 2023: Bakal Dirindukan Gak Ya?
- 3 Bekal Chelsea untuk Tumbangkan Arsenal
- 6 Pelatih di Liga Inggris yang Didepak Secara Semena-mena Oleh Klubnya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26






