Alexandre Lacazette: Ini Bukan Performa Terbaik Saya
Serafin Unus Pasi | 19 Agustus 2019 20:20
Bola.net - Penyerang Arsenal, Alexandre Lacazette menegaskan bahwa ia masih belum berada dalam puncak performanya. Sang striker merasa masih bisa tampil lebih baik lagi bersama Meriam London.
Lacazette pertama kali bergabung ke skuat Arsenal pada tahun 2017. Di musim perdananya, ia sempat mengalami kesulitan untuk beradaptasi dengan skuat The Gunners.
Namun sejak tahun 2018, performa Lacazette meningkat tajam. Ia berhasil mengemas 37 gol dari total 89 pertandingan bagi Arsenal, di mana ia membuat satu gol saat The Gunners menang 2-1 atas Burnley.
Lacazette merasa bahwa ia masih belum mengeluarkan kemampuan terbaiknya di Arsenal. "Premier League masih belum melihat versi terbaik dari Lacazette," beber sang striker keapda Canal +.
Baca pengakuan lengkap sang striker di bawah ini.
Lebih Konsisten
Lacazette sendiri mengakui bahwa dalam satu tahun terakhir ia tampil dengan bagus di lini serang Arsenal.
Namun ia percaya bahwa catatn golnya masih bisa lebih baik di masa depan.
"Sejauh ini penampilan saya sudah sangat bagus, namun saya rasa penampilan itu bukan penampilan terbaik saya. Saya bisa membuat lebih banyak gol dan bermain lebih konsisten."
Duet Apik
Lacazette mengaku salah satu penyebab ia bisa tampil apik adalah kerjasamanya bersama Pierre-Emerick Aubameyang.
Ia menyebut duetnya dengan striker Gabon itu berjalan dengan baik, meski sebelumnya mereka merupakan rival di Prancis.
"Bersama Auba kami memiliki banyak ruang untuk menyerang. Tahun lalu saya selalu menelpon dia saat Lyon menang melawan Saint-Etienne." kelakar sang striker.
Laga Akbar
Arsenal akan menghadapi sebuah laga akbar pada akhir pekan nanti.
Mereka akan bertandang ke Anfield untuk berhadapan dengan Liverpool di pekan ketiga EPL musim ini.
(Canal +)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
LATEST UPDATE
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








