Arsenal Berang karena Kieran Tierney Harus Jalani Isolasi dan Bisa Absen Lawan Manchester City
Ari Prayoga | 8 Oktober 2020 04:55
Bola.net - Raksasa Premier League, Arsenal kecewa setelah bek kiri mereka, Kieran Tierney harus menjalani isolasi setelah bergabung dengan Timnas Skotlandia.
Pemain Skotlandia asal Southampton, Stuart Armstrong diketahui positif terjangkit Covid-19 dalam tes rutin yang dilakukan UEFA pada Selasa (6/10/2020) kemarin.
Meski pemain Skotlandia lainnya negatif, akan tetapi Tierney dan Ryan Christie diharuskan menjalani isolasi karena berhubungan cukup erat dengan Armstrong.
Sikap Arsenal
Jika Armstrong wajib menjalani masa isolasi selama 10 hari sejak Selasa, maka Tierney dan Christie serta fisioterapis dan masseur Timnas Skotlandia harus diisolasi selama 14 hari ke depan.
Artinya, Tierney terancam tak bisa dimainkan ketika Arsenal melawat ke markas Manchester City dalam lanjutan Premier League, Sabtu (17/10/2020) mendatang.
“Tim medis kami telah memastikan bahwa Kieran selalu menjaga jarak dari pemain yang dites positif dan tidak melanggar aturan terkait protokol Covid-19. Kami sedang mencari saran dan klarifikasi lebih lanjut tentang detailnya." demikian bunyi pernyataan resmi Arsenal seperti dikutip The Guardian.
Rasa Frustrasi Tierney
Sementara itu, Tierney sendiri mengaku frustrasi dengan situasi yang dihadapinya. Pemain 23 tahun itu menegaskan bahwa ia tak berhubungan dekat dengan Armstrong.
“Saya sangat kecewa dan frustrasi berada dalam situasi ini. Saya telah mematuhi semua peraturan dan memastikan saya menjaga jarak secara sosial dari rekan satu tim saya di hotel. Saya juga dinyatakan negatif," tutur Tierney.
"Saya tahu Arsenal dan SFA [federasi sepak bola Skotlandia] sekarang sedang berdiskusi dengan otoritas kesehata Skotlandia untuk mendapatkan pemahaman lebih lanjut,” tukasnya.
Sumber: The Guardian
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










