Arsenal dan Kemenangan yang Sangat Berarti dari Markas West Ham
Yaumil Azis | 10 Desember 2019 11:20
Bola.net - Setelah melalui sembilan pertandingan dengan mimpi buruk, Arsenal akhirnya berhasil menuai kemenangan. Skuat asuhan Freddie Ljungberg itu menang atas West Ham United di ajang Premier League hari Selasa (11/12/2019).
Pada awalnya, keraguan sempat melintas benak publik karena Arsenal kebobolan lebih dulu. Gawang yang dikawal Bernd Leno dibobol oleh bek West Ham, Angelo Ogbonna, di menit ke-38.
Namun keraguan itu sirna begitu Arsenal mencetak tiga gol dalam rentang waktu 10 menit saja di babak kedua. Nicolas Pepe, Gabriel Martinelli, dan Pierre-Emerick Aubameyang saling bergantian mencetak gol.
Kemenangan ini sangat berarti bagi Arsenal. Seperti yang diketahui, mereka terus dihantam hasil buruk dalam sembilan laga sebelumnya. Kemenangan ini bisa menjadi awal mula dari rententan hasil positif lain di pertandingan berikutnya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Kemenangan yang Berarti
Freddie Ljungberg mengungkapkan bahwa kemenangan ini memiliki arti yang besar bagi para pemain the Gunners. Sebab belakangan ini, raihan buruk membuat mereka hidup dalam tekanan besar.
"Ini sangat berarti bagi para pemain. Mereka hidup di bawah tekanan yang sangat besar dan anda bisa melihat itu di dalam performanya," ujar Ljungberg kepada Sky Sports.
"Saya bisa merasakan bahwa West Ham sedang kelelahan dan operan kami menjadi lebih gurih. Pada pemain bermain dengan luar biasa," lanjutnya.
"Para pemain unjuk gigi di babak kedua. Mereka bekerja dengan sangat keras dan itu adalah sesuatu yang kami perbincangkan. Ini semua berkat pemain. Saya di sini hanya untuk membimbing mereka," tambahnya.
Ungkapan Kegembiraan Ozil
Salah satu pemain yang paling senang dengan kemenangan ini adalah Mesut Ozil. Ia mempersembahkan hasil apik tersebut kepada para fans yang selalu setia menemani tim di masa-masa kelam.
"Terutama di babak kedua, kami menunjukkan bahwa kami bisa melakukannya di lapangan bila percaya pada diri sendiri," ujar Ozil kepada Sky Sports. "Kami pantas menang dan kami saat ini merasa senang, terutama bagi para suporter kami," tutupnya.
Moral positif ini akan menjadi modal penting bagi Arsenal untuk menghadapi Standard Liege di ajang Liga Europa hari Jumat (13/12/2019) mendatang. Laga ini penting untuk menentukan kelolosan Arsenal ke babak 32 besar.
(Goal International)
Baca Juga:
- Statistik Laga West Ham United vs Arsenal: Martinelli Capai Rekor Cesc Fabregas
- Arsenal Siap Bajak Chris Smalling dari Manchester United
- Man of the Match West Ham vs Arsenal: Pierre-Emerick Aubameyang
- Analisis: Malfungsi Lini Tengah Arsenal Lebih Buruk dari Pertahanan Rapuh?
- Hasil Pertandingan West Ham vs Arsenal: Skor 1-3
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






