Arsenal Resmi Pinjamkan Joe Willock ke Newcastle
Ari Prayoga | 2 Februari 2021 07:07
Bola.net - Arsenal akhirnya resmi meminjamkan gelandang muda Joe Willock ke sesama klub Premier League, Newcastle hingga akhir musim 2020/21 ini.
Lewat laman resmi mereka, Arsenal menyatakan sepakat memberi kesempatan kepada Willock untuk dipinjamkan ke Newcastle guna mendapatkan kesempatan bermain reguler.
Menariknya, Newcastle adalah lawan yang dihadapi Willock ketika ia menjalani debutnya di pentas Premier League bersama Arsenal pada April 2018 lalu.
Harapan Mikel Arteta
Manajer Arsenal, Mikel Arteta memiliki harapan besar terhadap kesempatan untuk meminjamkan Willock ini. Arteta yakin peain 21 tahun itu masih memiliki masa depan di skuad The Gunners.
“Joe adalah pemain muda dengan kemampuan hebat yang berkembang sangat baik dan kami senang dengan perkembangannya yang berkelanjutan," tutur Arteta.
"Saat ini dalam kariernya, Joe perlu bermain secara reguler. Di Newcastle United, dia pergi ke klub yang sangat bagus dengan manajer dan staf berkualitas tinggi. Kami semua mendoakan yang terbaik bagi Joe di Newcastle hingga akhir musim.” imbuhnya.
Karier Joe Willock
Joe Willock sudah menimba ilmu sepak bola di akademi Arsenal sejak masih berusia empat tahun. Willock menjalani debutnya bersama tim utama Arsenal pada 20 September 2017 lalu.
September 2019 lalu, Willock meneken kontrak berdurasi jangka panjang di Arsenal. Willock pun menjadi anggota reguler di skuad utama The Gunners.
Hingga kini Willock tercatat sudah tampil dalam 78 pertandingan di semua kompetisi bareng Arsenal dengan menyumbang 11 gol.
Sumber: Arsenal FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




