Arsenal vs MU, Mikel Arteta yang Selalu Bisa Mengalahkan Setan Merah
Gia Yuda Pradana | 30 Januari 2021 12:59
Bola.net - Arsenal akan menjamu Manchester United (MU) pada pekan ke-21 Premier League 2020/21, Minggu (31/1/2021). Rekor Mikel Arteta adalah salah satu faktor yang membuat Arsenal pantas difavoritkan.
Arteta diangkat sebagai manajer Arsenal pada Desember 2019. Sejauh ini, dia sudah dua kali melawan MU sebagai pelatih Arsenal.
Hasilnya, dalam dua pertandingan itu, Arteta selalu bisa membawa Arsenal mengalahkan Setan Merah.
Premier League 2019/20 Pekan 21, Arsenal 2-0 MU
Langkah awal Arteta sebagai manajer Arsenal tidaklah mulus. Dalam laga debutnya sebagai pelatih Arsenal, Arteta hanya bisa membawa The Gunners meraih hasil imbang 1-1 di kandang Bournemouth.
Setelah itu, pada pekan ke-20 Premier League 2019/20, yang merupakan laga keduanya sebagai manajer Arsenal, Arteta menelan pil pahit. Arsenal besutannya takluk 1-2 menjamu Chelsea.
Namun, Arteta akhirnya bisa mempersembahkan kemenangan perdana di pertandingannya yang ketiga. Menjamu MU pada pekan ke-21, Arsenal menang 2-0 melalui gol-gol Nicolas Pepe dan Sokratis.
Premier League 2020/21 Pekan 7, MU 0-1 Arsenal
Pertemuan kedua Arteta dengan MU tersaji pada pekan ke-7 musim ini. Arsenal menghadapi MU di Old Trafford.
Arsenal racikan Arteta sukses mengamankan kemenangan tipis di markas Setan Merah. Arsenal menang 1-0 lewat gol penalti Pierre-Emerick Aubameyang.
Berpeluang Samai Pencapaian Ancelotti

Jika bisa kembali mengalahkan MU, berdasarkan statistik di situs resmi Premier League, maka Arteta akan menjadi manajer keempat yang mampu memenangi tiga pertandingan pertamanya kontra MU di Premier League.
Tiga manajer Premier League sebelumnya adalah Carlo Ancelotti, Manuel Pellegrini, dan Garry Monk.
Ancelotti melakukannya bersama Chelsea pada musim 2009/10 (1-0 kandang, 2-0 tandang) dan 2010/11 (2-1 kandang). Sementara itu, Pellegrini melakukannya bersama Manchester City pada musim 2013/14 dan 2014/15, sedangkan Monk melakukannya bersama Swansea City pada musim 2014/15 dan 2015/16.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- MU dan Misi Menghindari Hat-trick Kekalahan di Markas Arsenal
- Arsenal vs Manchester United, Setan Merah Membidik Rekor Anyar
- Arsenal vs Manchester United, Tak Masalah Tanpa Aubameyang
- Video Prediksi Arsenal vs MU: Setan Merah Unggul Kualitas Pemain
- Odegaard Gabung Arsenal, Solskjaer: Pemain Muda yang Sangat Bertalenta
- Jadwal & Live Streaming Arsenal vs Manchester United, Dini Hari 31 Januari 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








