Awal Baru untuk Mason Mount di Manchester United
Aga Deta | 21 Maret 2024 11:35
Bola.net - Gelandang Manchester United Mason Mount sudah kembali bermain setelah cukup lama mengalami cedera. Eks stiker MU Louis Saha menilai ini bisa jadi kesempatan bagi Mount untuk membangkitkan kariernya di Old Trafford.
Musim panas lalu, Mount meninggalkan Chelsea dan pindah ke Manchester United. Dia merapat ke Setan Merah dengan kesepakatan senilai 60 juta pounds.
Namun, pemain asal Inggris ini mengalami awal yang sulit di Manchester United. Dia harus berjuang melawan cedera yang berkepanjangan.
Setelah menepi selama beberapa bulan, Mount kembali bermain dalam kemenangan 4-3 Manchester United atas Liverpool di perempat final FA Cup. Dia masuk ke lapangan pada menit ke-105.
Awal Baru Mount

Louis Saha ikut senang melihat Mount sudah kembali bermain. Dia berharap gelandang asal Inggris itu bisa kembali ke performa terbaiknya setelah menghabiskan waktu di ruang perawatan.
“Saya sangat berharap ini menjadi awal baru baginya karena cedera tidak pernah mudah untuk diatasi karena secara mental dan fisik, Anda perlu melakukan banyak kerja keras untuk mempersiapkan diri dan bugar," kata Saha kepada Betfred.
"Dia perlu membuktikan lagi bahwa dia adalah pemain top dan ada harapan baginya karena ketika Anda kembali ke tim yang merasa lebih percaya diri, maka lingkungannya akan lebih mudah untuk kembali."
Bisa Jadi Pemain Penting MU

Mount dibeli Manchester United dengan harga cukup mahal. Saha berharap Mount bisa menjadi pemain penting di skuad Setan Merah setelah pulih dari cedera.
“Ini adalah peluang besar baginya dan dia perlu melakukan yang terbaik untuk klub karena dia mendapat banyak tekanan untuk sukses di Manchester United," lanjut Saha.
"Kami semua bersemangat melihatnya kembali bermain untuk klub karena dia punya potensi untuk menjadi pemain yang sangat penting bagi Manchester United dan itulah yang kami semua cari.”
Sumber: Betfred
Jadwal Pertandingan Manchester United Berikutnya

Pertandingan: Brentford vs Manchester United
Kompetisi: Premier League
Venue: Gtech Community Stadium
Hari: Minggu, 31 Maret 2024
Jam: 03.00 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League 2023/2024
Baca Juga:
- Gak Dipanggil Southgate, Luke Shaw Tetap Gabung Skuad Inggris
- Rasmus Hojlund Bantah Dimusuhi Pemain MU Gara-gara Wawancaranya
- Kobbie Mainoo Buka-bukaan Soal Pemain Idolanya, Bukan Legenda MU
- Kai Rooney Semakin Menggila di Akademi MU, Siap Jadi Penerus Sang Bapak di Setan Merah
- Keajaiban Kobbie Mainoo: 3 Tahun Lalu Baru Debut U-18, Eh Sekarang Masuk Timnas Inggris!
- Kobbie Mainoo Adalah Perpaduan Xavi dan Busquets
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah dari MU, Arsene Wenger: Arsenal Ketergantungan Pada Sepak Pojok!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:20
-
Wow! Cole Palmer Buka Diri Gabung Manchester United?
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:08
-
Arteta: Kalah dari MU itu Menyakitkan, Tapi itu Memang Laga yang Aneh
Liga Inggris 28 Januari 2026, 08:10
LATEST UPDATE
-
Minta Maaf Setengah Hati ala Pep Guardiola: Menyesal, Lalu Serang Balik Bos PGMOL
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:18
-
MU Menggila Bersama Michael Carrick, Sang Mantan Ikut Berbahagia!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:59
-
Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:51
-
Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
Liga Italia 28 Januari 2026, 10:41
-
Bye MU! Andre Onana Mau Balikan dengan Sang 'Mantan' di Musim Panas 2026
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:31
-
Kalah dari MU, Arsene Wenger: Arsenal Ketergantungan Pada Sepak Pojok!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:20
-
Prediksi Pafos vs Slavia Praha 29 Januari 2026
Liga Champions 28 Januari 2026, 10:19
-
Wow! Cole Palmer Buka Diri Gabung Manchester United?
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:08
-
Prediksi Ajax vs Olympiacos 29 Januari 2026
Liga Champions 28 Januari 2026, 10:06
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05




