Bapuknya Udah Gak Ketolong, MU Diminta Segera Depak Anthony Martial
Serafin Unus Pasi | 10 September 2023 15:40
Bola.net - Legenda Manchester United, Andy Cole buka suara terkait Anthony Martial. Ia menilai Manchester United sebaiknya segera berpisah dengan sang striker.
Martial bergabung dengan Setan Merah di tahun 2015 silam. Di musim perdananya ia tampil dengan spektakuler, di mana ia menandai debutnya di skuat MU dengan membobol gawang Liverpool.
Diharapkan jadi bintang besar di MU, performa Martial relatif mengecewakan. Penampilannya kerap naik turun dan situasi ini diperburuk dengan riwayat cedera sang striker yang cukup buruk.
Cole menilai sudah tidak ada gunanya lagi MU mempertahankan Martial. "Martial sudah berada di Manchester United selama delapan tahun dan ia masih belum mencetak 100 gol untuk United," buka Cole kepada Betfred.
Baca komentar lengkap striker legendaris MU itu di bawah ini.
Penampilan di Bawah Standard
Cole menilai Martial telah tampil mengecewakan bersama Manchester United selama delapan tahun terakhir.
Ia menilai sang striekr bermain di bawah standard dan itu tercermin dari jumlah golnya yang sedikit.
"Dia adalah penyerang Manchester United dan ia bermain dengan rekan-rekan yang fantastis. Jadi seharusnya ia minimal mencetak 20 gol dalam satu musim dan hingga saat ini ia paling bagus mencetak 17 gol di musim 2019/20 kemarin," sambung Cole.
Lebih Baik Dilepas
Menurut Cole, MU sudah tidak perlu lagi mengandalkan Martial. Ia menilai sang striker sebaiknya dilepas dan tempatnya diberikan ke penyerang lain.
"Martial sudah mendapatkan kesempatan dan waktu yang cukup di Manchester United. Dia pemain yang bagus, namun sayangnya ia tidak bisa memenuhi potensinya," sambung Cole.
"Saking buruknya penampilannya, para pendukung United tidak akan kaget jika ia dicadangkan Erik Ten Hag," imbuhnya.
Sudah Ada Ganti
Manchester United sendiri sudah menyiapkan pengganti Anthony Martial.
Setan Merah kini memiliki Rasmus Hojlund yang siap menjadi mesin gol baru Setan Merah.
Klasemen Premier League
(Betfred)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:14
LATEST UPDATE
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








