Barcelona Terpeleset Lagi, Zinedine Zidane: Real Madrid Belum Juara Woy!
Serafin Unus Pasi | 2 Juli 2020 18:00
Bola.net - Manajer Real Madrid, Zinedine Zidane menepis anggapan bahwa timnya sudah mengamankan gelar juara La Liga musim ini. Zidane menyebut bahwa perjalanan El Real masih panjang untuk menjadi juara musim ini.
Sejak musim 2019/20 digelar, ada persaingan ketat antara Real Madrid dan Barcelona. Kedua raksasa La Liga itu saling kejar mengejar untuk memuncaki klasemen La Liga.
Saat ini peluang Real Madrid untuk menjadi juara La Liga semakin terbuka lebar. Los Blancos saat ini unggul satu poin dari sang rival, namun keunggulan ini bisa berubah menjadi empat poin jika mereka menang melawan Getafe dini hari nanti.
Banyak yang menilai bahwa El Real saat ini sudah mengamankan gelar juara, namun Zidane tidak sepakat akan itu. "Kami belum memenangkan apapun sekarang," ujar Zidane yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Belum Berakhir
Zidane menilai bahwa meski berpotensi unggul empat poin dari Barcelona, bukan berarti Madrid otomatis juara. Ia menilai jalan El Real untuk menjadi juara masih panjang.
"Saat ini masih ada enam pertandingan yang tersisa. Masih ada 18 poin yang bisa kami raih."
"Sampai secara matematis kami dinyatakan sebagai juara, maka kami harus terus bekerja keras. Para rival kami akan melakukan segalanya agar mereka bisa memenangkan pertandingan mereka."
Tidak Boleh Besar Kepala
Lebih lanjut, Zidane mengatakan bahwa timnya tidak boleh besar kepala meski tengah unggul dari Barcelona.
Ia menyebut bahwa timnya masih sangat mungkin untuk terpeleset sehingga Sergio Ramos dan kolega harus terus berjuang untuk mengamankan sisa musim ini.
"Kami tidak boleh terlalu kepedean dan mengatakan 'perburuan gelar juara sudah selesai'. Saya sudah pernah mengalami situasi ini sebagai seorang pemain, dan sekali lagi saya tegaskan kami belum memenangkan apapun." ujarnya.
Kans Besar
Kans Real Madrid untuk menjadi juara La Liga musim ini memang cukup besar.
Hingga akhir musim nanti, lawan yang dihadapi The Reds tergolong cukup mudah sehingga mereka sangat berpeluang menjadi juara.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






