Belum Lama Dibeli, Arsenal Bakal Lepas Pemain Ini?
Serafin Unus Pasi | 19 Juni 2022 02:00
Bola.net - Nuno Tavares nampaknya tidak akan membela Arsenal di musim depan. Sang bek disebut bakal dilepas Mikel Arteta di musim panas ini.
Bek 22 tahun itu bergabung dengan Arsenal di tahun lalu. Ia direkrut untuk menjadi backup dari Kieran Tierney yang rentan cedera.
Bek asal Portugal itu bermain cukup sering di Arsenal. Ia membuat total 28 kali penampilan bersama tim London Utara tersebut.
Calciomercato melaporkan bahwa Tavares berpotensi tidak akan bermain di skuat Arsenal di musim depan. Ia bakal dilepas oleh The Gunners di musim panas ini.
Simak situasi transfer Tavares di bawah ini.
Performa Kurang Oke
Laporan itu mengklaim bahwa ada alasan mengapa Tavares bakal dilepas Arsenal. Mikel Arteta kurang terkesan dengan penampilan sang bek.
Ia menilai sang bek kesulitan beradaptasi dengan sepakbola Inggris. Jadi performanya sangat tidak maksimal di musim lalu.
Andai Tierney tidak cedera, ia kemungkinan besar bakal lebih sering jadi cadangan. Jadi Arteta menilai sang pemain kurang bagus untuk bermain di timnya.
Ada Peminat
Menurut laporan yang sama, Arsenal tidak perlu pusing mencari klub yang mau menampung Tavares. Atalanta disebut siap menggunakan jasa sang bek.
Atalanta dikabarkan butuh bek kiri baru di tim mereka. Sang pelatih, Gian Piero Gasperini disebut terkesan dengan gaya bermain Tavares.
Jadi Atalanta saat ini sedang menjajaki komunikasi dengan pihak Arsenal untuk menggunakan jasa Tavares di musim 2022/23 nanti.
Skema Peminjaman
Laporan itu mengklaim bahwa Atalanta tidak akan langsung membeli Tavares di musim panas ini.
Mereka berencana meminjamnya terlebih dahulu selama satu musim. Nantinya di akhir masa peminjaman ada klausul pembelian permanen untuk sang bek.
Klasemen Akhir Premier League
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





