Belum Menyerah, Manchester City Naikkan Tawaran untuk Datangkan Kalidou Koulibaly
Ari Prayoga | 5 September 2020 09:30
Bola.net - Klub kaya raya Premier League, Manchester City dikabarkan masih belum menyerah dalam perburuan tanda tangan bek andalan Napoli, Kalidou Koulibaly.
Sebelumnya, Manchester City sempat melayangkan tawaran senilai 65 juta euro kepada Napoli. Namun, tawaran tersebut langsung ditolak mentah-mentah oleh I Partenopei.
Kini seperti dilansir Sky Sport Italia, Manchester City pun bersedia menaikkan tawaran mereka menjadi 75 juta euro plus bonus serta biaya tambahan.
Angka ini masih di bawah banderol 80 hingga 85 juta euro yang dipatok Napoli untuk Koulibaly. Namun, City tampaknya optimis tawaran mereka kali ini bakal membuat Napoli mulai melunak.
Kekesalan Presiden Napoli
Manchester City memang harus berusaha mati-matian untuk menggaet Koulibaly karena presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis merasa kesal dengan City terkait transfer Jorginho dua musim lalu.
"Saya memberikan jawaban lewat pesan teks kepada koran penting Inggris Saya menjawab bahwa mereka mengklaim manajer Manchester City tak bisa berbicara langsung dengan kami karena masalah Jorginho," ujar De Laurentiis.
"Jadi bagaimana Anda pikir kami bisa masuk dalam negosiasi serius untuk penjualan seorang pemain?" tambahnya.
Pengakuan Presiden Napoli
Di sisi lain, De Laurentiis mengakui bahwa pihaknya siap menjual Koulibaly jika ada klub yang bersedia menebus banderol yang ia tetapkan.
De Laurentiis juga mengakui bahwa dirinya menyesal pernah melewatkan kesempatan untuk menjual Koulibaly seharga 100 juta euro beberapa tahun lalu.
Sumber: Sky Sport Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Al-Ahli Bantah Ivan Toney Bakal Gabung Manchester United: Itu Spekulasi Doang!
Liga Inggris 15 November 2025, 17:03
-
Spill Fabrizio Romano: Andre Onana Bakal Kembali ke MU!
Liga Inggris 15 November 2025, 16:37
-
Barcelona Anggap Haaland Sebagai Mimpi Mustahil, Julian Alvarez Jadi Target Utama
Liga Spanyol 15 November 2025, 15:34
-
Real Madrid Tantang Manchester United untuk Rekrut Bintang Muda Sporting CP
Liga Spanyol 15 November 2025, 15:21
-
Liverpool Diam-Diam Siapkan Alternatif Guehi untuk Januari 2026, Dua Nama Masuk Radar
Liga Inggris 15 November 2025, 07:00
LATEST UPDATE
-
Sinyal Bahaya untuk Barcelona: PSG Kembali Lirik Gavi
Liga Spanyol 16 November 2025, 12:04
-
Diisukan Jadi Incaran Barcelona Hingga Chelsea, Ini Pengakuan Bek Crystal Palace
Liga Inggris 16 November 2025, 10:58
-
Diincar Chelsea dan Man City, Bek Palace Ini Malah Bermimpi Ingin Gabung Man United
Liga Inggris 16 November 2025, 09:58
-
PBVSI Kirim Timnas Voli Putra Indonesia Jalani TC di China, Demi Raih Emas SEA Games 2025
Voli 16 November 2025, 08:12
-
Juventus Minati Sacha Boey, Berapa Harga yang Diminta Bayern Munchen?
Liga Italia 16 November 2025, 07:00
-
Ruben Amorim Pecahkan TV Saat Marah, Justru Bikin Pemain Manchester United Makin Respek
Liga Inggris 16 November 2025, 06:45
-
Prediksi Italia vs Norwegia 17 November 2025
Piala Dunia 16 November 2025, 06:45
-
Portugal Ajukan Banding ke FIFA, Berupaya Kurangi Hukuman Cristiano Ronaldo
Piala Dunia 16 November 2025, 06:29
-
Jurgen Klopp Resmi Akan Kembali ke Pinggir Lapangan, tapi Tidak Seperti yang Dibayangkan
Piala Dunia 16 November 2025, 06:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01




