Bisa Main Sepak Bola karena Pengorbanan Keluarga, Ini Kisah Trent Alexander-Arnold
Richard Andreas | 17 April 2020 09:20
Bola.net - Bintang muda Liverpool, Trent Alexander-Arnold, membeberkan perjalanan sulitnya untuk jadi pesepak bola profesional seperti sekarang. Dia bersyukur mendapatkan dukungan keluarga yang besar untuk terus mengembangkan karier di dunia sepak bola.
Bek 21 tahun ini sudah membantu Liverpool menjuarai Liga Champions musim lalu dan sedang melangkah di jalur yang tepat untuk meraih trofi Premier League musim ini. The Reds sedang berada dalam momen terbaiknya.
Trent termasuk salah satu pemain penting pada kesuksesan Liverpool beberapa tahun terakhir. Jika mengenang kembali perjalanan Liverpool menjuarai Liga Champions musim lalu, Trent memegang peran penting pada kemenangan 4-0 atas Barcelona di Anfield.
Masih muda dan punya karier sukses, apa rahasia Trent? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pengorbanan Keluarga
Perjalanan karier Trent tidak selalu mudah. Dia hanya bocah yang bermimpi bisa membela klub idola masa kecilnya, tempatnya dilahirkan.
Kini, dia menceritakan bagaimana keluarganya banyak berkorban hanya untuk memberinya kesempatan bermain sepak bola. Dia beruntung punya saudara yang mau mengerti.
"Keluarga sayabanyak berkorban supaya saya bisa bermain sepak bola," buka Trent kepada The Red Bulletin.
"Pasti sulit bagi kakak yang tidak bisa bermain sepak bola karena adiknya, juga sulit bagi adik yang tidak bisa menikmati sepak bola karena dia harus menonton saya bermain."
Kerja Keras Trent
Trent berhasil karena terus bekerja keras. Menurutnya, saat masih bersekolah dahulu, dia tahu kesempatan jadi pesepak bola profesional sangat kecil, tapi itu tidak membuat semangatnya ciut.
"Bagi sebagian besar anak seusia saya, mimpi itu tidak terwujud. Namun, itu hanya angka, saya selalu bermimpi bermain sepak bola dan merasa bisa mewujudkannya jika cukup bekerja keras," lanjut Trent.
"Bukan berarti saya sangat percaya diri bakal sukses, hanya saya tidak pernah berpikir akan gagal," tandasnya.
Sumber: The Red Bulletin
Baca ini juga ya!
- Junjung Fair Play, Liverpool Layak Tetap Juara Jika Premier League Tak Dilanjutkan
- Pembawa Keajaiban Itu Bernama Rafael Benitez
- Oxlade-Chamberlain Pergi Bukan Karena Arsenal Nirprestasi, Lantas Apa?
- Video: Kocaknya Pepe Reina yang Menyamar Menjadi Telur!
- Steven Gerrard Puji Mentalitas 'Monster' Ala Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






