Bos Liverpool Gagal Paham Lihat Trent Dijadikan Gelandang di Timnas Inggris
Dimas Ardi Prasetya | 11 September 2021 00:34
Bola.net - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengaku gagal paham mengapa pelatih timnas Inggris Gareth Southgate bereksperimen dengan memainkan Trent Alexander-Arnold sebagai gelandang.
Timnas Inggris menjamu Andorra di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Wembley, akhir pekan kemarin. Saat itu Southgate memakai formasi 4-3-3.
Trent menjadi starter di laga tersebut. Namun ia tak main di posisi aslinya yakni bek kanan.
Trent malah dimainkan di pos gelandang. Tepatnya gelandang tengah kanan.
Klopp Gagal Paham
Keputusan Gareth Southgate ini ternyata membuat Jurgen Klopp gagal paham. Ia mengatakan posisi terbaik Trent Alexander-Arnold adalah di pos bek kanan.
Bahkan Klopp berani mengklaim Trent adalah bek kanan terbaik di dunia saat ini. Jadi sangat disayangkan ketika bek asli Liverpool itu dimainkan tak di posisi aslinya.
“Jika Anda menonton pertandingan kami, posisi Trent sudah berubah jika memungkinkan,” serunya seperti dilansir Goal.
“Tidak perlu menjadikannya gelandang sekarang. Sayang sekali kita membicarakan ini pada tahun 2021, pemain bagus bermain di mana-mana – Trent bermain sayap kanan, di mana-mana. Ia bisa bermain di lini tengah. Lebih ke posisi nomor enam dari pada delapan," ujarnya.
“Tapi mengapa Anda menjadikan bek kanan terbaik di dunia sebagai gelandang? Saya kesulitan untuk memahami bagaimana Anda bisa berpikir seperti itu," keluhnya.
Curhatan Trent
Sebelumnya Trent Alexander-Arnold sempat angkat bicara soal perpindahan posisi bermain di timnas Inggris tersebut. Ia mengaku bermain sebagai gelandang begitu sulit baginya.
“Ini peran baru bagi saya, sedikit berbeda, saya pikir ada banyak pertanyaan yang diajukan apakah saya bisa atau tidak bisa bermain di sana dan banyak pendapat yang disuarakan selama beberapa minggu terakhir," ujarnya pada talkSPORT.
“Itu adalah eksperimen yang ingin dicoba oleh manajer, tetapi sulit untuk mendapatkan bola bagi saya, saya merasa jauh lebih sulit untuk mendapatkan bola di ruang-ruang itu, tetapi apakah saya mulai di sana atau mulai bek kanan saya pikir secara alami saya hanya menemukan diri saya melayang ke lini tengah, mendapatkan bola dan memengaruhi permainan," serunya.
“Babak kedua kami mengubah sistem sedikit dan saya dapat menemukan lebih banyak ruang dan mendapatkan waktu untuk menguasai bola dan mendapatkan posisi yang cukup mirip dengan bermain di lini tengah," imbuh Trent.
Trent Alexander-Arnold sendiri bermain penuh di laga Inggris vs Andorra tersebut. Ia beberapa kali menciptakan peluang namun penampilannya kurang menggigit seperti saat di Liverpool.
(Goal/talkSPORT)
Berita Liverpool Lainnya:
- Leeds United vs Liverpool, Klopp Sudah Kantongi Taktik Bielsa
- Liverpool Boyong Kingsley Coman di Tahun 2022?
- Waduh, Barcelona Harus Setor 'Jatah Preman' Rp335 Milyar ke Liverpool?
- Liverpool Bidik Franck Kessie, Lalu Thiago Bagaimana?
- Fyuh! Liverpool Sampaikan Kabar Baik Soal Kondisi Virgil van Dijk
- Biar Nggak Kesulitan Cetak Gol, Liverpool Disarankan Rekrut Raksasa Genk Ini
- Liverpool Siap Bobol Rekening Demi Boyong Pedri dari Barcelona
- Jadwal Liga Inggris dan Hasil Premier League 2021-2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



