Cari Pengganti Casemiro, MU Impor Gelandang Bertahan dari Italia?
Serafin Unus Pasi | 28 November 2025 16:02
Bola.net - Rumor baru muncul terkait perburuan gelandang bertahan baru Manchester United. Tim berjuluk Setan Merah itu dikabarkan akan mencoba mengejar kembali Ederson dari Atalanta di tahun 2026 nanti.
Di tahun 2026 nanti, MU memang fokus untuk belanja gelandang bertahan baru. Mereka butuh sosok top yang bisa menggantikan kepergian Casemiro dari tim mereka.
MU saat ini sudah mulai menyusun daftar belanja mereka. Beberapa gelandang bertahan top dikabarkan masuk dalam radar Setan Merah.
Calciomercato mengklaim bahwa MU akan kembali mengarahkan radar mereka ke Italia. Setan Merah dilaporkan akan mencoba kembali merekrut gelandang milik Atalanta, Ederson.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Coba Kejar Kembali di Tahun 2026

Menurut laporan tersebut, ini bukan kali pertama MU berminat merekrut Ederson. Setan Merah sebenarnya sudah cukup lama tertarik pada sang gelandang.
Ruben Amorim dikabarkan jadi penggemar berat Ederson. Gelandang Timnas Brasil itu punya kualitas yang tidak kalah oke dari Casemiro, karena visi permainannya sangat bagus, dan akurasi umpannya juga mantap.
Itulah mengapa ia sudah mencoba mengejar sang gelandang di musim panas 2025 kemarin, namun karena satu dan dua hal transfer tersebut batal terjadi di bursa transfer kemarin.
Peluang Kini Terbuka

Menurut laporan yang sama, situasi transfer Ederson sudah berubah di tahun 2026 nanti. Atalanta dikabarkan siap berdiskusi terkait transfer sang gelandang.
La Dea dikabarkan mulai resah dengan situasi kontrak Ederson yang habis di tahun 2027. Sang gelandang dikabarkan masih enggan untuk memperbaharui kontraknya di Atalanta.
Itulah mengapa Atalanta tidak mau ambil resiko dan siap menjualnya di tahun 2026 nanti jika Manchester United datang membawa tawaran yang bagus untuk sang pemain.
Mahar Transfer Ederson

Manchester United tetap harus membayar harga yang mahal untuk jasa Ederson. Karena sang gelandang masih jadi salah satu pemain terbaik Atalanta di musim 2025/2026.
Kubu La Dea berharap bisa menjual gelandang asal Brasil itu dengan bayaran sebesar 60 juta Euro di tahun 2026 mendatang.
Klasemen Premier League
Sumber: Calciomercato
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manuel Ugarte Dinilai tak Layak Main Bagi Manchester United!
Liga Inggris 15 Januari 2026, 03:22
-
Pelatih Barcelona Bersimpati Pada Xabi Alonso, Tapi Juga Sindir Real Madrid
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 02:52
-
Jelang Duel Como vs Milan, Allegri Umbar Pujian Untuk Fabregas
Liga Italia 15 Januari 2026, 02:36
-
Pembelaan Allegri Untuk Pulisic yang Buang-buang Peluang di Laga Fiorentina vs Milan
Liga Italia 15 Januari 2026, 02:10
-
Allegri Beri Sinyal Perubahan Taktik: Milan Tak Lagi Kaku Lawan Como?
Liga Italia 15 Januari 2026, 01:17
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inter Milan vs Lecce: Francesco Pio Esposito
Liga Italia 15 Januari 2026, 06:25
-
Debut Arbeloa Berujung Petaka, Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 06:18
-
Rapor Pemain Inter vs Lecce: Pio Esposito Jadi Pahlawan Nerazzurri
Liga Italia 15 Januari 2026, 05:56
-
Pio Esposito Cetak Gol Penentu, Inter Milan Jadi Juara Musim Dingin Serie A
Liga Italia 15 Januari 2026, 05:36
-
Man of the Match Albacete vs Real Madrid: Jefte Betancor
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 05:34
-
Rekap Hasil Bundesliga: Bayern Munchen Hajar Koln, Monchengladbach Keok
Bundesliga 15 Januari 2026, 05:23
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 15 Januari 2026, 05:22
-
Hasil Inter Milan vs Lecce: Raup Poin Penuh, Nerazzurri Kian Nyaman di Puncak
Liga Italia 15 Januari 2026, 05:08
-
Hasil Napoli vs Parma: Gol McTominay Dianulir, Parma Pulang Rebut Poin
Liga Italia 15 Januari 2026, 03:37
-
Manuel Ugarte Dinilai tak Layak Main Bagi Manchester United!
Liga Inggris 15 Januari 2026, 03:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17




