Cerita Solskjaer Bekerja dari Rumah: Manfaatkan Teknologi, Sambil Jadi Guru untuk Anak
Richard Andreas | 1 April 2020 09:40
Bola.net - Ole Gunnar Solskjaer berbagi cerita tentang kehidupan dan pekerjaannya di tengah pandemi virus corona. Sesuai dengan anjuran pemerintah, NHS, dan WHO, Solskjaer dan skuad Manchester United bekerja dari rumah masing-masing untuk menjaga physical distancing.
Pandemi virus corona telah menghentikan sepak bola sampai waktu yang belum ditentukan. Premier League pun demikian, masih belum jelas kapan liga bisa dilanjutkan kembali.
Saat ini skuad MU berlatih masing-masing di rumah, sesuai dengan program latihan yang dirancang klub. Semuanya berjalan baik, tapi tetap ada kekhawatiran tentang merosotnya level kebugaran para pemain karena tidak ada pertandingan.
Solskjaer sendiri berusaha terus terhubung dengan skuadnya, tentu dengan bantuan teknologi. Untungnya sekarang segalanya dipermudah dengan bantuan teknologi, dia bisa terus mengawasi kerja keras pemain.
Baca penjelasan Solskjaer selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Rasanya Beda
Pertama-tama, Solskjaer mengakui bahwa instruksi bekerja dari rumah ini membuat situasinya berbeda. Sebelumnya dia bertemu dengan skuad setiap hari, sekarang terasa berbeda karena hanya melalui pesan singkat.
"Saya terbiasa melihat mereka setiap hari selama berjam-jam, jadi sekarang rasanya berbeda," ungkap Solskjaer kepada Sky Sports.
"Saya berusaha terus menjalin kontak dengan mereka melalui grup WhatsApp dan mengirim pesan. Kami merencanakan tentang kapan pun kami bisa kembali dan sesi latihan seperti apa yang akan kami jalani."
Teknologi
Solskjaer beruntung melatih tim di era modern. Sekarang jarak bukan masalah, mereka bisa terus terhubung. Yang paling penting adalah menjaga kedekatandi tengah situasi sulit berjarak seperti ini.
"Itulah bagusnya teknologi, kami beruntung dalam hal itu. Kami bisa terus terhubung dan bertemu satu sama lain," sambung Solskjaer.
"Kami bisa mengirim pesan dan mendapatkan balasan dengan cepat, terkadang kami juga menelepon dan berbicara. Jadi kami terus terhubung."
Seorang Ayah
Solskjaer juga mejalaskan kehidupannya di rumah. Sekarang, karena anak-anaknya tidak bersekolah, Solskjaer berperan sebagai guru untuk mengajar anaknya sendiri dalam program home-schooling di tengah pandemi seperti ini.
"Kami sudah melakukan itu pekan lalu ketika dimulai dan rasanya sedikit berbeda," lanjut Solskjaer.
"PR adalah satu hal, tapi harus benar-benar mengajar mereka itu hal berbeda. Kami berhasil melewati pekan lalu, tapi Anda tidak pernah tahu berapa lama situasi ini akan bertahan," pungkasnya.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Teruntuk Kolektor Jersey, Sudah Punya 5 Seragam Retro Paling Bernilai di Dunia?
- Wan-Bissaka Bagikan Cerita WFH: Sering ke Gym, Pihak MU Kirim Makanan
- Masa Depan Paul Pogba: Dilema Besar Manchester United, Dijual atau Dipertahankan?
- Tanpa Bermain, Alexis Sanchez Bisa Dapat Rp22 Miliar dari Manchester United
- Manchester United Hidupkan Kembali Minat ke Matthijs De Ligt
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Seperti Apa Gaya Melatih Liam Rosenior? Begini Testimoni Liam Delap: Dia Brutal Sih!
Liga Inggris 14 Januari 2026, 15:30
-
Prediksi Superkomputer: Bagaimana Nasib Manchester United di Bawah Michael Carrick?
Liga Inggris 14 Januari 2026, 14:41
-
Rio Ferdinand Dibuat Kecewa Banget Sama Gelandang Manchester United Satu Ini
Liga Inggris 14 Januari 2026, 11:57
LATEST UPDATE
-
Rekap Hasil Bundesliga: Bayern Munchen Hajar Koln, Monchengladbach Keok
Bundesliga 15 Januari 2026, 05:23
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 15 Januari 2026, 05:22
-
Hasil Inter Milan vs Lecce: Raup Poin Penuh, Nerazzurri Kian Nyaman di Puncak
Liga Italia 15 Januari 2026, 05:08
-
Hasil Napoli vs Parma: Gol McTominay Dianulir, Parma Pulang Rebut Poin
Liga Italia 15 Januari 2026, 03:37
-
Manuel Ugarte Dinilai tak Layak Main Bagi Manchester United!
Liga Inggris 15 Januari 2026, 03:22
-
Prediksi Racing vs Barcelona 16 Januari 2026
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 03:00
-
Pelatih Barcelona Bersimpati Pada Xabi Alonso, Tapi Juga Sindir Real Madrid
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 02:52
-
Prediksi Como vs Milan 16 Januari 2026
Liga Italia 15 Januari 2026, 02:45
-
Jelang Duel Como vs Milan, Allegri Umbar Pujian Untuk Fabregas
Liga Italia 15 Januari 2026, 02:36
-
Pembelaan Allegri Untuk Pulisic yang Buang-buang Peluang di Laga Fiorentina vs Milan
Liga Italia 15 Januari 2026, 02:10
-
Allegri Beri Sinyal Perubahan Taktik: Milan Tak Lagi Kaku Lawan Como?
Liga Italia 15 Januari 2026, 01:17
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17





