Christian Eriksen Jadi Kandidat Utama Pengganti Paul Pogba di Manchester United
Serafin Unus Pasi | 10 Juli 2019 22:00
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United sudah mulai ambil langkah antisipasi jika Paul Pogba jadi pindah klub di musim panas ini. United diberitakan akan memburu Christian Eriksen dari Tottenham sebagai pengganti Pogba.
Pada musim panas ini, Manchester United terancam akan kehilangan satu gelandang mereka. Dia adalah pemain Timnas Prancis, Paul Pogba.
Gelandang 26 tahun itu mengatakan secara terbuka bahwa ia ingin berpindah klub di musim panas ini. Ia ingin mencari tantangan baru setelah tiga tahun membela Manchester United.
Pergerakan Pogba untuk mencari klub baru mulai intensif setelah sang agen mengonfirmasi tengah menjalin komunikasi dengan beberapa klub untuk membawa Pogba pergi. Untuk itu United mulai bersiap mengambil langkah pencegahan jika mantan pemain Juventus itu benar-benar pergi.
Dilansir Evening Standard, United sudah memetakan pemain mana yang cocok untuk menjadi pengganti Pogba. Mereka tertarik memboyong Christian Eriksen dari Tottenham Hotspur di musim panas ini.
United menilai bahwa Eriksen adalah pengganti yang ideal untuk Pogba. Pasalnya kemampuan sang pemain dalam mengolah bola sudah teruji di Premier League dalam lima tahun terakhir.
Selain itu Solskjaer merasa pemain Timnas Denmark itu memiliki gaya bermain yang sesuai dengan taktik yang ia kembangkan. Untuk itu ia mulai mempersiapkan langkah perekrutan Eriksen dalam waktu dekat ini.
Selain dua alasan di atas, United memiliki satu alasan lagi mengapa mereka tertarik merekrut Eriksen. Apa itu? Simak pemaparannya di bawah ini.
Harga Terjangkau
Salah satu alasan kunci mengapa United tertarik memboyong Eriksen karena harganya yang terjangkau.
Sebelumnya Eriksen diklaim memiliki klausul rilis yang tinggi. Ia diberitakan hanya mau dijual oleh Tottenham di angka 120 juta pounds.
Namun karena kontraknya akan habis tahun 2020, nilai transfernya berkurang drastis menjadi 75 juta pounds saja. Untuk itu United menilai pembelian ini tidak boleh dilewatkan karena mereka mendapatkan pemain berkualitas dengan harga yang bagus.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








