Colek Performa Dele Alli, Mourinho Ternyata Bisa Berkelakar Juga
Yaumil Azis | 24 November 2019 00:54
Bola.net - Jose Mourinho menunjukkan wajah barunya di Tottenham. Sesuatu yang jarang terlihat semasa dirinya melatih klub-klub sebelumnya, termasuk Manchester United.
Pria asal Portugal itu dikenal sebagai pelatih yang 'killer' semasa di Manchester United. Tidak sekali-dua kali Mourinho melayangkan kritikan keras terhadap performa anak asuhnya.
Sebelum dipecat, Mourinho sempat berseteru dengan Paul Pogba. Keretakan hubungan antara keduanya sempat terlihat dalam sebuah potongan video sesi latihan klub. Saat itu, Mourinho mengatakan sesuatu yang membuat raut wajah Pogba jadi tak menyenangkan.
Bahkan menurut kabar, para pemain Manchester United bersorak girang saat tahu Mourinho dipecat. Hal itu kemudian terlihat dari hasil-hasil positif yang diperoleh the Red Devils saat menjalani serangkaian pertandingan di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Mourinho Berkelakar
Itu dulu. Kini, bersama Tottenham, Mourinho jadi jauh berbeda dari sebelumnya. Terlihat jelas bahwa pria yang juga pernah menukangi Chelsea tersebut pandai berkelakar, seperti saat dimintai pendapat oleh awak media soal performa Dele Alli.
Sebelum pertandingan melawan West Ham, Mourinho berkata: "Saya telah berbicara dengannya [Dele Alli] dan bertanya apakah dia adalah Dele atau saudaranya Dele. Dia berkata bahwa dia adalah Dele. 'Ok', saya bilang. 'Bermainlah seperti Dele'."
Lalu, begitu laga usai, Mourinho mengkonfirmasi bahwa yang bermain di atas lapangan adalah Dele Alli yang asli. "Saudaranya tinggal di rumah'," ujar Mourinho kepada talkSPORT.
"Dele berada di sini. Dia adalah Dele yang semua orang cintai, Dele yang pernah ingin direkrut oleh banyak klub beberapa tahun yang lalu. Ini adalah Dele," lanjutnya.
Mourinho Puas
Kendati bermain apik, namun Dele Alli tidak tampil selama 90 menit penuh. Mourinho menariknya keluar pada menit ke-79 untuk digantikan dengan Christian Eriksen. Tetapi itu bukan berarti Mourinho kecewa dengan performanya.
"Saya menariknya keluar karena melihat energinya sedikit menurun," tambah Mourinho.
"Namun saya sangat puas dan senang dia menjadi man of the match karena ini adalah perasaan baik untuk seorang anak yang tinggal di rumah dan mengirimkan saudaranya di laga-laga sebelumnya," tutupnya.
Dele Alli mencatatkan satu assist dan membantu Tottenham menang atas West Ham dengan skor 3-2 dalam laga pekan ke-13 Premier League, Sabtu (23/11/2019). Berkat itu, kini Tottenham berhasil merangsek naik ke peringkat ke-9 di klasemen sementara.
(talkSPORT)
Baca Juga:
- 6 Pelajaran dari Debut Manis Jose Mourinho di Tottenham
- Kebahagiaan Jose Mourinho dan Pujian untuk Dele Alli
- Jose Mourinho Persilakan Christian Eriksen Cari Klub Baru
- Debut Manis Jose Mourinho Bawa Tottenham ke Enam Besar EPL
- Terungkap, Inilah 11 Pemain Pilihan Jose Mourinho di Laga Pertama Bareng Tottenham
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40 -
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41 -
Pesan Carragher pada Liverpool: Jangan Sampai Arsenal Juara!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:28
LATEST UPDATE
-
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04