Conte Isyaratkan Barkley Main Lawan City
Serafin Unus Pasi | 4 Maret 2018 01:10
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte baru-baru ini memberikan update seputar kondisi Ross Barkley. Conte menyebut Gelandang 25 tahun itu sudah semakin membaik dan berpotensi turun melawan Manchester City kendati tidak menjadi starter.
Barkley sendiri merupakan pemain yang dibeli Conte pada musim dingin ini. Ia didatangkan dari Everton dengan nilai transfer mencapai 15 juta pounds.
Namun baru tiga kali tampil bersama Chelsea, Barkley mengalami cedera di bagian hamstring. Alhasil kurang lebih satu bulan ini ia harus absen dari tim utama The Blues untuk memulihkan cedera tersebut.
Conte sendiri mengabarkan bahwa kondisi Barkley saat ini sudah semakin fit dan kemungkinan bisa bermain pada akhir pekan nanti. Ross Barkley sudah berlatih bersama kami minggu ini, buka Conte kepada Sportsmole.
Dia sudah pulih dari cederanya. Dia akan bermain untuk kami pada pertandingan melawan Manchester City nanti.
Saya rasa ia belum siap untuk menjadi starter. Saya juga belum memutuskan apakah dia akan bermain dari bench atau ia harus menonton pertandingan dari tribun. tutup pelatih 48 tahun tersebut.
Baca Juga:
- Data dan Fakta Premier League: Manchester City vs Chelsea
- Prediksi Manchester City vs Chelsea 4 Maret 2018
- Conte: Saya Tidak Punya Uang Untuk Belanja di Chelsea
- Shevchenko: Morata Hebat, Tapi Kurang Efektif
- Shevchenko Minta Chelsea Agresif di Bursa Transfer
- Enrique Latih Chelsea? Begini Komentar Menarik Pep
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dominik Szoboszlai Makin Penting di Liverpool: Siap Dibentuk Jadi Kapten Masa Depan!
Liga Inggris 7 November 2025, 16:17
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 8-9 November 2025
Liga Inggris 7 November 2025, 15:53
-
Dilepas Barcelona, Robert Lewandowski Masuk Radar Manchester United?
Liga Inggris 7 November 2025, 15:18
-
Kepeleset Lagi! MU Diprediksi Gagal Menang di Kandang Tottenham
Liga Inggris 7 November 2025, 15:04
LATEST UPDATE
-
Jangan Terlalu Ribut, Biarkan Lamine Yamal Berkembang Seperti Messi dan Ronaldo!
Liga Spanyol 7 November 2025, 21:41
-
Thomas Tuchel Beri Kepastian untuk Bellingham dan Foden di Timnas Inggris
Piala Dunia 7 November 2025, 21:19
-
Prediksi Manchester City vs Liverpool 9 November 2025
Liga Inggris 7 November 2025, 21:04
-
Hasil Latihan Moto3 Portugal 2025: David Almansa Ungguli Taiyo Furusato
Otomotif 7 November 2025, 21:04
-
Alexander-Arnold Dihujani Cemooh di Anfield? Fans Liverpool Memang Gak Paham-Paham
Liga Champions 7 November 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20










